Yuk Pesan Online Motor Listrik Gesits Share this
Mobil Baru
Mode baca

Yuk Pesan Online Motor Listrik Gesits

Indra Prabowo
pada 01 June 2018

Foto: Motor listrik Gesits ujicoba Jakarta - Bali

JAKARTA -- Jika Anda ingin beli Gesits, motor listrik lokal pertama Indonesia, silakan pesan secara online via website resmi Gesits. Harga Gesits diharapkan di bawah Rp 20.000.000,00.

Di situ Anda akan diminta untuk mengisi formulir yang terdiri dari nama, jenis kelamin, usia, lokasi, email, nomor telepon, dan lain-lain.

"Pemesanan Gesits via online untuk memudahkan para pelanggan, apalagi sekarang kita sudah memasuki era digital," ujar Harun Sjech, CEO PT Gesits Technologies Indo.

Dia menambahkan bahwa Gesits menjanjikan berbagai keuntungan bagi para pemiliknya seperti biaya operasional dan kepemilikan jauh lebih murah dibandingkan sepedamotor bermesin konvensional.

Dia pun berkeinginan baterai Gesits bisa disewa dan tersedia di banyak tempat seperti toko retail, SPBU (stasiun pengisian bahan bakar umum).

Gesits akan menjadi motor listrik lokal pertama yang dijual secara massal. Gesits dikembangkan oleh Institut Sepuluh November Surabaya (ITS) dengan supervisi Italjet.

Sejumlah kementerian dan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) terlibat dalam melahirkan Gesits seperti Kementerian BUMN; Kementerian Riset Teknologi & Pendidikan Tinggi; Kementerian Energi & Sumber Daya Mineral.

PT Pindad (Persero) terlibat dalam suplai motor listrik, sementara PT LEN Industri (Persero) akan membuat konverter. ITB (Institut Teknologi Bandung) dipercaya mengembangkan smartdashboard berupa smartphone berbasis android di mana pengendara bisa memantau kecepatan, RPM serta kondisi baterai.

Prototipe motor listrik ini akan diluncurkan pada 17 Agustus 2018, bertepatan dengan hari ulang tahun ke-73 Republik Indonesia. Penjualan massal pertama akan dilakukan di beberapa kelompok tertutup seperti BUMN dan perguruan tinggi pada Oktober 2018. Setelah itu Gesits akan dijual ke masyarakat mulai 2019. [Idr]


Komentar