Suzuki GSX-R150 2018 Tampil Klimis Share this
Motor Baru
Mode baca

Suzuki GSX-R150 2018 Tampil Klimis

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 28 April 2018

JAKARTA - Suzuki GSX-R150 edisi 2018 memang hanya berusah tipis namun penampilannya kini justru semakin klimis.

Menjelang akhir Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyegarkan salah satu line up terlarisnya yakni Suzuki GSX-R150.

"Semakin banyak publik yang Indonesia yang sudah puas dengan Suzuki GSX-R150 selama setahun belakangan. Kini saatnya kami menghadirkan kembali pilihan styling baru agar tetap terus mengikuti perkembangan tren dan lifestyle anak muda," buka Yohan Yahya, Department Head os Sales & Marketing 2W PT SIS di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat (27/4/2018)

Jika dibandingkan dengan edisi pertamanya tahun lalu, GSX-R150 yang mejeng di panggung utama Suzuki Indonesia punya beberapa perbedaan. Motif warna two tone pada bagian fairing depan kini dibuat satu warna saja ditambah sentuhan striping minimalis.

Suzuki GSX-R150 2018 Livery Baru Livery varian Suzuki GSX-R150 keyless system (kiri) dan GSX-R150 Shuttered key (kanan).

Berlanjut ke bagian samping, tubuh GSX-R150 dipenuhi tulisan SUZUKI. Pihak PT SIS mengatakan desain ini terinspirasi dari motor balap Suzuki MotoGP yakni GSX-RR. Akan tetapi, model ini hanya terdapat pada Suzuki GSX-R150 tipe keyless ignition system saja.

Anda yang tertarik, Suzuki Indonesia menawarkan varian ini dalam tiga pilihan warna yaitu Stronger Red, Metallic Triton Blue dan Titan Black. Khusus untuk warna hitam mendapatkan penambahan velg berkelir merah.

Sementara pada tipe yang memakai shuttered key system, terdapat dua warna yaitu Solid Black dan Stronger Red/Solid Black. Desain striping yang dibubuhkan pada varian ini lebih simple dibanding versi keyless.

Dengan begitu, Anda bisa dengan mudah membedakan antara GSX-R150 keyless dan GSX-R150 Shuttered key. Perlu diketahui, keduanya juga tidak mengalami perubahan harga. Suzuki GSX-R150 keyless tetap dijual Rp 30.150.000 dan Suzuki GSX-R150 Shuttered key Rp 29.150.000

"Suzuki tetap menghadirkan GSX-R150 sebagai pilihan yang paling mudah dan lebih terjangkau agar publik bisa ikut bergabung merasakan kualitas terbaik Suzuki," tutup Yohan.

Sebagai informasi, sejak dilansir 2017 lalu Suzuki GSX-R150 sudah menuai penjualan lebih dari 28.000 unit. Beberapa fitur seperti LED headlamp, panel instrument digital, keyless system dan shuttered key menjadi daya pikat Suzuki GSX-R150. Terlebih motor ini juga dibekali mesin injeksi DOHC 4-valve dengan 6 percepatan yang responsif. [Ary/Ari]


Komentar