Stok Kawasaki Z800 Sudah Habis Share this
Berita Motor
Mode baca

Stok Kawasaki Z800 Sudah Habis

Denny Basudewa
pada 04 March 2017

Foto: Kawasaki Z900

JAKARTA – Hadirnya Kawasaki Z900 ke Tanah Air secara otomatis menghilangkan model sebelumnya yakni Z800.

Meskipun memiliki basis yang sama dengan Z800 dan Z1000, sepedamotor bergenre sport naked ini diklaim memiliki beberapa keunggulan. Dari segi dimensi, kuda besi memiliki bobot lebih ringan dari Z1000.

Hal ini dikarenakan Kawasaki Z900 menggunakan rangka turbular yang hanya memiliki bobot 13,5 kilogram. Frame baru tersebut diklaim memiliki peran signifikan terhadap handling motor. Sementara Z-Series lainnya masih menggunakan rangka deltabox.

Mulai dipasarkannya Kawasaki Z900 ke Tanah Air memberi warna baru bagi KMI. Produk baru mereka juga menggusur model sebelumnya yakni Z800. Adapun hilangnya model tersebut mengikuti langkah yang diambil Kawasaki Global.

Kini di Tanah Air stok Kawasaki Z800 diklaim sudah habis di gudang KMI. Konsumen diharapkan berminat untuk meminang model terbaru dari keluarga Z-Series tersebut.

“Kami mengarahkan kepada konsumen untuk membeli Z900 karena stok Z800 sudah habis di gudang. Kami juga berharap pelanggan yang sudah memiliki model terdahulunya melakukan upgrade ke produk terbaru kami,” ucap Michael C Tanadhi, Deputy Head Sales and Promotion PT KMI di sela-sela peluncuran.

Digantikannya Z800 menurut Michael bukan tanpa sebab. Dirinya mengatakan bahwa seluruh produk yang dijual harus memenuhi standar emisi Euro 4. Penambahan kapasitas mesin juga merupakan salah satu trik KMI agar tidak kehilangan pamornya.

“Euro 4 merupakan standar di seluruh dunia. Tapi biasanya setelah disesuaikan dengan Euro 4 powernya jadi turun. Makanya kami ingin kapasitasnya dinaikkan sehingg tenaganya juga bertambah,” jelas Michael.

Kawasaki Z900 pertama kali diluncurkan pada pameran otomotif EICMA akhir tahun lalu. Peluncuran tersebut dibarengi dengan hadirnya Z650 yang juga baru diluncurkan di Indonesia beberapa waktu silam.

Harga yang ditawarkan untuk Kawasaki Z900 juga cukup menggiurkan. KMI mematok harga mulai Rp 225 juta (on-the-road Jakarta) untuk produk barunya tersebut. Harga tersebut diklaim paling murah jika dibandingkan motor sejenis yang berkapasitas serupa. [Dew/Ikh]


Komentar