New Ducati Multistrada 1260 Enduro kian Provokatif untuk Petualang Share this
Motor Baru
Mode baca

New Ducati Multistrada 1260 Enduro kian Provokatif untuk Petualang

Denny Basudewa
pada 15 October 2018

Foto: New Ducati Multistrada 1260 Enduro

BOLOGNA – Ducati membuka selubung new Multistrada 1260 Enduro dengan bekal peningkatan kinerja mesin, teknologi dan revisi pada sisi ergonomika.

Setelah banyak diperbincangkan, pabrikan asal Italia tersebut akhirnya melahirkan generasi terbaru dari Multistrada. Sejak pertama kali diperkenalkan pada 2016, Ducati akhirnya menyematkan jantung mekanis jenis baru pada kendaraan petualang tersebut.

New Ducati Multistrada 1260 Enduro membopong mesin 1262 cc Testastretta DVT. Sumber tenaga kuda besi ini telah mengandalkan teknologi terkini, yakni variable cam timing yang membuat penyaluran tenaga semakin baik.

Tidak hanya itu, tenaga besar yang dimuntahkan mesin disalurkan melalui transmisi manual yang telah dilengkapi Ducati Quick Shift (DQS). Sehingga penggunanya tidak perlu repot-repot menarik kopling saat memindahkan gigi untuk berakselerasi.

New Ducati Multistrada 1260 Enduro juga dibekali sejumlah perangkat elektronik seperti ride by wire throttle, cruise control, riding modes, Bosch Cornering ABS, cornering lights, wheelie control, traction control dan vehicle hold control.

Hal ini tentunya membuat pengendalian kendaraan semakin aman dan nyaman. Motor buatan negeri Pizza ini seakan menantang para petualang untuk terus memacunya hingga limit. Terlebih kendaraan bertubuh jangkung ini juga asik digunakan baik di jalan aspal maupun tanah atau offroad.

Kenyamanan kendaraan sendiri ditunjang dengan posisi berkendara yang lebih rendah, alat kemudi dan center of gravity nan memadai penggunanya. Ducati sekaligus juga memperkenalkan suspensi semi aktif dari Sasch yang memiliki jarak travel 185 mm baik depan maupun belakang.

Perangkat peredam kejut tersebut disandingkan dengan roada berdiameter 19” pada depan dan 17 di belakang. New Ducati Multistrada 1260 Enduro dipersenjatai tangki bensin 30 liter yang memudahkan konsumen dalam bertualang.

Multistrada generasi terbaru ini tersedia dalam pilihan warna Red dan Sand. Pabrikan ini juga menawarkan beberapa aksesori pendukung seperti panniers dan top case. Kuda besi tersebut akan diperkenalkan ke publik pada EICMA mendatang di Milan, Italia. [Dew/Ari]

Lebih lanjut di Otospirit
New Ducati Multistrada 1260 Enduro kian Provokatif untuk Petualang


Komentar