All-new Honda PCX 150 Sudah Bisa Dipesan, Harga Mulai Rp 27 Juta Share this
Motor Baru
Mode baca

All-new Honda PCX 150 Sudah Bisa Dipesan, Harga Mulai Rp 27 Juta

Denny Basudewa
pada 13 December 2017

Foto: All-new Honda PCX 150 dikenalkan

JAKARTA – PT Astra Honda Motor mengenalkan all-new PCX 150 di Indonesia dengan harga mulai Rp 27 juta.

Setelah lama dinanti-nanti, AHM akhirnya mengenalkan all-new Honda PCX 150 prooduksi dalam negeri. Sepedamotor jenis skuter matik ini disebut-sebut memiliki perbedaan dengan versi yang dipasarkan di Thailand.

Sebagai pionir skutik bertubuh gambot di Tanah Air, all-new Honda PCX 150 ditawarkan dalam dua tipe yakni ABS dan CBS. Salah satu fitur unggulan dari skutik tersebut adalah penggunaan perangkat pengereman model cakram pada kedua rodanya.

Generasi terbaru all-new Honda PCX 150 menggunakan desain rumah roda baru dan ban yang lebih lebar. Disebutkan bahwa ban depan memilki lebar 100/80-14 dan belakang 120/70-14. Selain itu motor baru tersebut menggunakan wheelbase lebih pendek berukuran 1.313mm. Ubahan ini membuat kendaraan semakin memudahkan pengendalian bagi pengendara.

“Kami sangat mengapresiasi konsumen setia di Indonesia yang menunggu cukup lama untuk memiliki motor impiannya ini yang didatangkan dari luar negeri.  Namun akhirnya All New Honda PCX 150 diproduksi langsung di AHM yang tentunya hadir dengan harga semakin terjangkau dengan penyematan konsep dan fitur premium,” ujar President Director AHM Toshiyuki Inuma.

Diproduksi langsung di pabrik AHM Sunter, all-new Honda PCX 150 ini akan menghadirkan pengalaman berkendara baru bagi pecinta skutik premium di Indonesia.  Motor skutik premium Honda ini memberi kebanggaan bagi pengendaranya, dan dapat segera dimiliki dengan melakukan pemesanan di dealer terdekat.

“All New Honda PCX150 akan dijual dengan layanan purna jual terbaik di seluruh jaringan Honda di Indonesia,” kata Executive Vice President Director AHM Johannes Loman di Jakarta.

All New Honda PCX 150 hadir di Indonesia  dengan 2 tipe  yakni CBS dan ABS dengan pilihan warna Black, White, Red dan Light Gold dipasarkan dengan kisaran harga yang sangat kompetitif yakni OTR (On The Road) DKI Jakarta Rp 27 juta  hingga Rp 32 juta. [Dew/Ikh]


Komentar