All-new Nissan Serena Lebih Tegas Share this
Mobil Baru
Mode baca

All-new Nissan Serena Lebih Tegas

Muhammad Ikhsan
oleh Muhammad Ikhsan
pada 01 July 2016

Foto: Brosur all-new Nissan Serena sudah beredar di Jepang.

TOKYO - Desas-desus kehadiran all-new Nissan Serena akhirnya terungkap. Desain baru mobil keluarga itu terlihat setelah salah satu website berbahasa Jepang menampilkan brosur all-new Nissan Serena.

Artinya Nissan Serena generasi keempat yang meluncur di Jepang pada November 2010 segera diganti dengan generasi kelima.

Dalam situs itu terungkap all-new Nissan Serena menampilkan desain eksterior lebih tegas dibandingkan Nissan Serena yang masih dijual saat ini.

All-new Nissan Serena memiliki desain grille baru berbentuk V dicat warna chrome, di mana sudah menjadi bahasa desain global Nissan.

Selanjutnya lampu depan menyuguhkan desain terpisah dan berpadu dengan bumper depan desain baru yang lebih kokoh.

All-new Nissan Serena menawarkan lampu kabut persegi panjang dan kap mesin dengan lekukan lebih indah. Ubahan lain bisa disaksikan pada kaca spion dan handel pintu. Sayang belum terkuak desain bagian belakang.

Untuk interiornya, dikabarkan akan menampilkan sistem infotainment head unit 9". Jantung pacu Nissan Serena generasi kelima belum terungkap. Model saat ini menawarkan mesin bensin 2.0-liter dan tipe hybrid hanya tersedia untuk pasar otomotif Jepang. [Ikh/Idr]


Komentar