New Fiat 500X Lebih Stylish dan Bertenaga Share this
Mobil Baru
Mode baca

New Fiat 500X Lebih Stylish dan Bertenaga

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 29 August 2018

Foto: New Fiat 500X

TURIN - New Fiat 500X resmi diluncurkan dengan mengusung mesin turbo baru dan desain lebih menarik.

Sejak awal 2018, hatchback andalan Fiat ini sudah ditunggu para pecintanya di dunia. Kini, Fiat 500X facelift resmi diluncurkan dan mulai dipasarkan.

Uniknya, ubahan pada mobil ini cukup banyak yang meliputi desain, mesin dan fitur. Pada eksteriornya, mobil ini kini telah menggunakan LED DRL dan lampu belakang LED berdesain baru serta adanya opsi full-LED pada lampu depan.

Opsi tersebut merupakan hasil kolaborasi Fiat dengan Magneti Marelli dan diklaim 20 persen lebih terang jika dibandingkan dengan lampu Xenon pada model sebelumnya. New 500X 2019 juga telah dilengkapi dengan bumper berdesain baru pada bagian depan dan belakang serta skid plate.

Ubahan pada bumper dan penambahan skid plate tersebut memperkuat karakternya sebagai mobil perkotaan yang multifungsi, tangguh dan stylish.

Masuk ke dalam kabin, tampilan kokpit kini lebih menarik berkat adanya instrument cluster baru dan adanya layar TFT 3,5”. Lingkar kemudi multifungsi kini dilapis bahan kulit Techno dengan posisi yang lebih nyaman untuk pengemudi.

New Fiat 500X Interior New Fiat 500X

Secara total, kabin Fiat 500X facelift kini memiliki 7 opsi kombinasi bahan fabric, kulit, trim dan warna yang bisa dipilih konsumen. Meski tampak lebih segar pada eksterior dan interiornya, Fiat juga menyematkan senjata baru pada mobil ini.

New Fiat 500X kini menggunakan mesin all-new Firefly turbocharged dengan opsi 3-4 silinder sama seperti Jeep Renegade 2019. Pada varian mesin 3-silinder 1.0-liter memiliki tenaga 118 hp dan torsi 190 Nm yang dipadukan dengan transmisi 6-percepatan manual.

Sedangkan varian mesin 4-silinder 1.3-liter menghasilkan tenaga 147 hp dan torsi 270 Nm yang dipadukan dengan transmisi 6-percepatan DTC dual-clutch. Mobil ini menggunakan roda penggerak depan yang dinilai sangat cocok untuk mobilitas dalam kota. [Amo/Ari]


Komentar