Wajah Daihatsu Xenia 2019 Mirip Voxy & Alphard Share this
Mobil Baru
Mode baca

Wajah Daihatsu Xenia 2019 Mirip Voxy & Alphard

Denny Basudewa
pada 03 January 2019

Foto: Daihatsu Xenia 2019

JAKARTA – New Daihatsu Xenia 2019 nampaknya semakin dekat dengan waktu peluncurannya.

Tampilan Low MPV rakitan Sunter, Jakarta Utara tersebut tersebar luas di beberapa jejaring sosial media. Memang kembaran dari Toyota Avanza ini tidak mengalami ubahan signifikan. Namun upaya dua pabrikan mobil asal Jepang (Toyota-Daihatsu) dalam mengembangkan produk terbarunya cukup mendapat perhatian publik.

Seperti yang telah kami wartakan sebelumnya, generasi terkini dari mobil kembar tersebut mengalami sentuhan paling kentara pada eksterior. Desain lampu depan bertingkat, tampak mengadopsi produk premium Toyota yakni Alphard dan Voxy. Namun Daihatsu juga pernah menghadirkan desain mobil konsep yang menyerupai yaitu DN Concept.

Daihatsu Xenia 2019 Daihatsu Xenia 2019

Kemudian pada bagian belakang tampak reflektor yang melebar. Susunan kombinasi lampu belakang juga mendapat sentuhan meskipun cukup minimalis. Selain ubahan tersebut semuanya masih terlihat sama seperti edisi sebelumnya.

Daihatsu Xenia 2019 dikatakan merupakan facelift saja untuk kembali menaikkan pamor kedua Low MPV yang terus menerus ditekan para kompetitornya.

Tawaran baru yang mungkin membuat calon konsumen Daihatsu Xenia 2019 tertarik adalah mesin 1.500 cc. Sementara keunggulan mesin dengan penggerak roda belakang akan masih dipertahankan. Bukan tidak mungkin kendaraan ini akan menggunakan mesin dari saudara kembarnya yakni Avanza Veloz.

“Daihatsu Xenia terkenal irit (BBM), kuat untuk tanjakan dan meski jalan berlubang stabilitasnya masih ada. Selain itu juga masih berpenggerak roda belakang dan tetap nyaman untuk digunakan oleh tujuh penumpang,” ucap Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor, beberapa waktu silam.

Tenaga penjual Toyota dan Daihatsu juga terlihat mulai gencar menawarkan calon produk terbarunya tersebut di atas. Dengan menyerahkan mahar minimal Rp 10 juta, Anda sudah masuk daftar antrian untuk bisa memiliki kendaraan ini. [Dew/Idr]


Komentar