Mercedes-Benz C 43 Coupe AMG Line Tambah Jajaran Keluarga C-Class Share this
Mobil Baru
Mode baca

Mercedes-Benz C 43 Coupe AMG Line Tambah Jajaran Keluarga C-Class

Denny Basudewa
pada 28 April 2017

Foto: C 43 Coupe AMG Line

JAKARTA – PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBI) hadirkan keluarga baru C-Class dengan meluncurkan C 43 4Matic Coupe.

Masih pada pameran otomotif tahunan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017, MBI kembali meluncurkan produk terbarunya. Setelah mencuri perhatian melalui GLC 300 Coupe AMG Line kemarin (27/04/2017), produsen mobil Jerman tersebut menghadirkan C 43 4Matic yang dikatakan memenuhi filosofi driving performance.

C 43 Coupe AMG Line

Mercedes-AMG membekali C 43 Coupe ini dengan mesin V6 twin-turbo 3.0-liter yang mampu menyemburkan tenaga sebesar 367 hp. Sumber tenaga kendaran ini disandingkan bersama transmisi otomatis 9G-Tronic. Teknologi ini memungkinkan kendaraan melakukan perpindahan gigi secara cepat.

Disebutkan bahwa produk terbaru dari MBI memiliki torsi yang sangat besar yakni 520 Nm. Hal ini membuat kendaraan dapat berakselerasi 0-100 hanya 4,7 detik saja. Penyuka kecepatan dapat menikmati performa maksimal mobil ini meskipun dibatasi secara otomatis pada 250 km/jam.

C 43 Coupe AMG Line Mercedes-Benz C 43 Coupe AMG Line

Pengendalian kendaraan semakin menyenangkan berkat fitur all-wheel AMG Performance 4Matic dan teknologi rangka kendaraan terbaru. Hal ini membuat dinamika berkendara semakin gesit dan menarik.

“Ekstensi keluarga C-Class untuk memasukkan C 43 4Matic Coupe merupakan sebuah komponen lagi dalam strategi pertumbuhan kami. Hal tersebut tidak hanya memperkaya jajaran keluarga C-Class yang sukses, namun memulai pengenalan terhadap seri model 43 terbaru pada tahun ini,” ucap Roelof Lamberts, Presiden dan CEO PT MBI.

Gaya khas AMG pada apron depan dan belakang terlihat jelas pada Coupe terbaru mereka. Ciri ini juga cukup menonjol hingga pipa knalpot serta grille yang berlapis krom. C 43 4Matic Coupe dijejali lingkar roda 19” dengan desain twin-spoke.

Masuk ke dalam kabin, sedan dua pintu ini tampil dengan panel instrumen khas AMG yang tersematkan chequered flagberskala 280 km/jam. Alat kemudi kendaraan dilapisi kulit berkualitas tinggi Artico. Pada bagian jok, kombinasi hitam dan benang jahitan merah membuat tampilan kabin semakin sporty.

“Model 43 ini memiliki karakter AMG yang khas layaknya GT dan 63. Ini menunjukkan konsistensi kami pada merek yang mempunyai esensi ‘Driving performance’. Sistem ini dapat terlihat pada model-model AMG lainnya,” lanjut Roelof.

Pada pameran otomotif IIMS 2017, MBI memamerkan lima model AMG seperti C 43 Coupe, C 43 Sedan, S 63 Coupe, GLE 43 Coupe dan AMG GT-S. Kehadiran lima produk tersebut, dianggap sebagai pengingat bahwa pentingnya kendaraan berperforma di Tanah Air.

Mercedes Benz menawarkan C 43 4Matic Coupe AMG Line dengan harga Rp 1,4 miliar of-the road. Sedan dua pintu ini disejajarkan dengan versi sedannya di booth mereka di hall D1A-B. [Dew/Ikh]


Komentar