KIA Hadirkan Mobil Taktis Mirip Hummer Share this
Mobil Baru
Mode baca

KIA Hadirkan Mobil Taktis Mirip Hummer

Denny Basudewa
pada 20 September 2018

Foto: KLTV

SEOUL – KIA Motors kembali menghadirkan mobil taktis untuk medan perang dengan kemampuan mengagumkan.

Pabrikan mobil asal Korea Selatan tersebut semakin melebarkan sayapnya. Hal ini ditunjukkan dengan banyaknya variasi model kendaraan yang dikembangkan. Mulai city car hingga baru-baru ini mereka memperkenalkan kendaraan taktis militer seperti di atas.

KIA Light Tactical Vehicle (KLTV) merupakan kendaraan militer dengan wujud layaknya Humvee. Tidak hanya bentuknya yang mirip, namun kemampuan KLTV bisa dibilang setara dengan kendaraan buatan GM tersebut.

KLTV ini dikatakan merupakan generasi ketiga dari model yang sama. Kendaraan militer ini dipersiapkan untuk memasuki medan perang. Terdiri dari dua pilihan model yang dibedakan dengan jarak sumbu roda, KLTV diklaim mampu membayong beban hingga 7 ton.

Jantung pacunya menggunakan jenis diesel yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 225 hp. Sementara torsi maksimalnya mencapai 500 Nm. Kemudian disalurkan melalui transmisi otomatis delapan-percepatan.

Dikatakan bahwa KLTV mampu menanjak dengan kemiringan jalan 60 persen. Kendaraan ini juga dapat melintasi sungai dengan kedalaman 76,2 cm. Kendaraan lapis baja buatan negeri Ginseng ini dikatakan setidaknya mampu menahan dari serangan peluru ringan.

KIA KIA KM 240

Di Indonesia sendiri, KIA juga mempunyai kendaraan militer jenis Jip. Kendaraan ini telah malang melintang dan kerap digunakan oleh Tentara Nasional Indonesia (TNI) angkatan darat. Jip militer dengan nama KIA KM 420 diimpor dari Korea Selatan sejak 2003.

Mesinnya menggunakan bahan bakar bensin dengan kapasitas 2.000 cc turbo charger. Kendaraan ini kerap terlihat wara-wiri ketika TNI AD melakukan upacara bendera kenegaraan atau acara spesial lainnya. [Dew/Ari]


Komentar