Keren, Hyundai Santa Fe Raih 5-Bintang Uji Tabrak EuroNCAP Share this
Mobil Baru
Mode baca

Keren, Hyundai Santa Fe Raih 5-Bintang Uji Tabrak EuroNCAP

Indra Prabowo
pada 06 December 2018

Leuven — All-new Hyundai Santa Fe berhasil menggondol nilai tertinggi, 5-bintang, pada uji keselamatan Euro NCAP (The European New Car Assessment Programme). 

Meski meraih nilai tertinggi pengujian Euro NCAP di Hyundai Santa Fe menyoroti masalah di mana kantung udara tirai samping (side curtain airbags) di mobil yang dilengkapi dengan atap panoramik bisa robek selama penyebaran (deployment).

Menurut Euro NCAP, Hyundai telah memperbaiki airbag dalam produksi dan mobil-mobil awal dikenakan recall. Para pemilik tersebut akan dihubungi oleh produsen dan harus memastikan mereka membawa mobil mereka ke dealer.

Andreas-Christoph Hofmann, Vice President Marketing & Product Hyundai Motor Europe, mengatakan bahwa peringkat keselematan 5-bintang dari Euro NCAP untuk All-New Santa Fe membuktikan memenuhi standar tertinggi untuk keselamatan para pelanggan kami.

"Hasil teratas lebih lanjut menunjukkan komitmen Hyundai untuk solusi yang digerakkan-oleh-teknologi dan inovatif," katanya.

Generasi keempat Santa Fe membawa teknologi-teknologi yang bernaung di bawah SmartSense: Blind-Spot Collision Warning, Forward Collision-Avoidance Assist with pedestrian detection, Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist, Lane Keeping Assist, Rear Occupant Alert, Safety Exit Assist dan Speed Limit Info Function.

hyundai santa fe

Salah satu fitur inovatif yang dimilikinya adalah Rear Occupant Alert, di mana memberikan peringatan kepada pengemudi ketika dia meninggalkan penumpang (seperti anak kecil) yang duduk di belakang.

Ada lagi Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist yang memperingatkan pengemudi jika ada kendaraan-kendaraan lain yang akan masuk ke lajur mundur. Fitur ini memungkinkan aplikasi pengereman otomatis untuk menghindari tabrakan.

Safety Exit Assist mengunci pintu sementara jika ada mobil yang datang dari belakang sehingga penumpang akan keluar dari mobil Anda dengan aman.

Hyundai Santa Fe di Indonesia

Generasi keempat Hyundai Santa Fe telah dijual sejak Gaikindo Indonesia International Auto Show 2018. Harga Hyundai Santa Fe dari Rp 504.000.000,00 - Rp 574.000.000,00 (on-the-road DKI Jakarta). Tersedia pilihan mesin diesel 2.2-liter CRDi  e-VGT atau bensin 2.4-liter MPI D CVVT.

Fitur-fitur keselamatan Hyundai Santa Fe berupa Antilock Braking System (ABS) with Brake Assistant System (BAS) and Electronic Brake Distribution (EBD), SRS Dual Air Bag and Reverse Parking Sensor. Terdapat pula DBC (Downhill Brake Control) yang mengatur laju mobil di turunan dan HAC (Hill-Start Assis Control) berguna menahan mobil meluncur ke belakang saat mobil mulai berakselerasi di permukaan landai. [Idr]


Komentar