Mitsubishi Xpander Dapat Sambutan Hangat di Aceh, Suplai Awal Bulan Depan Share this
Berita Mobil
Mode baca

Mitsubishi Xpander Dapat Sambutan Hangat di Aceh, Suplai Awal Bulan Depan

Adi Hidayat
pada 28 September 2017

Foto: pesanan-Xpander

BANDA ACEH – Mitsubishi Xpander ternyata mendapat sambutan hangat di Aceh. Provinsi paling barat di Indonesia ini memang merupakan salah satu provinsi yang penjualan mobilnya dikuasai oleh MPV.

Sambutan hangat tersebut tidak lepas dari banyaknya pemesanan Mitsubishi Xpander di Aceh. Meski dealer khusus mobil penumpang baru diresmikan kemarin, namun ternyata Mitsubishi Xpander sudah dipesan sebanyak 80 unit dari dealer-dealer Mitsubihsi untuk kendaraan komersial.

“Untuk Xpander, minggu pertama bulan Oktober akan kami kirimkan ke pelanggan. Hal ini bisa kami lakukan karena pada minggu lalu kami sudah mulai kirim ke dealer-dealer,” kata Ilham Iranda S, Head of Sales & Marketing Region 3 Departmen PT MMKSI di Banda Aceh.

Dengan banyaknya mobil yang dipesan tersebut maka tidak heran bila Mitsubishi berharap bisa menjual 35 unit per bulan. Jumlah tersebut setara dengan 25 persen dari pasar small MPV di selama satu bulan di Aceh.

“Market share kendaraan Mitsubishi di Aceh itu lebih tinggi dari Nasional. Pajero Sport di Nasional itu 36 – 38 persen tapi Aceh market sharenya 46 persen. Market share L300 juga secara nasional 80 persen tapi di Aceh itu sudah lebih dari 90 persen. Jadi Mitsubishi di Aceh itu sangat baik,” tambah Irwan Kuncoro, Director of Sales and Marketing PT MMKSI.

Diharapkan dengan hadirnya Mitsubishi Xpander dan berdirinya dealer khusus penumpang di Aceh, kepuasan pelanggan terhadap Mitsubishi bisa semakin besar. [Adi/Ikh]


Komentar