Mitsubishi Eclipse Cross dan Gerhana Bulan Share this
Mobil Baru
Mode baca

Mitsubishi Eclipse Cross dan Gerhana Bulan

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 23 August 2017

Foto: 2018 Mitsubishi Eclipse Cross

OREGON - Mitsubishi Eclipse Cross tampil menarik dan unik ketika berada tepat di bawah gerhana bulan.

Mitsubishi memenuhi permintaan konsumennya yang ingin melihat penampilan Eclipse Cross ketika gerhana bulan terjadi. Produsen mobil asal Jepang ini berhasil mengabadikan momen unik di Amerika Utara tepatnya di sekitar kota Salem, Oregon pada 22 Agustus 2017.

Gerhana bulan total ini hanya terjadi di 10 negara bagian Amerika Utara sehingga membuat foto ini kian spesial. Foto ini tidak hanya menjadi viral di sosial media saja melainkan juga berhasil menunjukkan sisi eksotis dari crossover baru Mitsubishi ini.

Mitsubishi Eclipse Cross

Mitsubishi Eclipse Cross baru saja melakukan debut global di Geneva Motor Show 2017. Crossover ini merupakan versi produksi dari mobil konsep XR-PHEV dengan mengadopsi desain eksterior lebih eksentrik guna mencuri perhatian kaum muda modern.

Pada bagian depan, Eclipse Cross telah menyematkan desain grille dan fascia ‘Dynamic Shield’ yang sama dengan Xpander. Bedanya dengan Xpander yaitu desain eksterior bagian belakang yang lebih tajam.

Crossover Mitsubishi ini mengusung 2 macam mesin yaitu mesin bensin 1.5-liter direct-injected turbocharged dan mesin diesel 2.2-liter common-rail direct-injected turbo. Pada varian mesin bensin menggunakan transmisi matic CVT dengan 8-speed Sport Mode Manual Override dan pada varian mesin diesel menggunakan transmisi matic 8-speed.

Mitsubishi Eclipse Cross juga telah menggunakan beberapa teknologi yang dimiliki oleh Lancer Evolution. Beberapa teknologi tersebut meliputi steering angle, yaw rate, drive torque, wheel speed dan brake force.

Mobil baru ini juga telah menyematkan sistem electronically-controlled four-wheel sebagai opsional. Eclipse Cross telah dipasarkan di Eropa, Jepang, Amerika Utara dan Australia. [Amo/Ikh]


Komentar