MINI John Cooper Works GP 2020 Bertenaga 300 Hp Share this
Mobil Baru
Mode baca

MINI John Cooper Works GP 2020 Bertenaga 300 Hp

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 15 February 2019

MUNICH - MINI John Cooper Works (JCW) GP yang akan diproduksi massal tahun depan mampu menyemburkan tenaga hingga 300 hp. 

Berita ini pasti menjadi kabar menggembirakan bagi penggemar MINI di seluruh dunia. Setelah di pamerkan sebagai konsep di Frankfurt Motor Show 2017, versi terbaru dari mobil itu pun akan masuk jalur produksi. 

Pihak pabrikan mengklaim ini akan menjadi MINI JCW GP dengan kasta tertinggi. Pasalnya, mesin 4 silindernya disebut mampu mengeluarkan tenaga sebesar 300 hp. Perangkat MINI TwinPower Turbo yang turut ditanamkan pun memuluskannya sebagai varian MINI terkencang. 

Pihak MINI memang belum melansir data lengkap mengenai spesifikasinya. Namun, saat ini mereka tengah fokus untuk mengajak MINI JCW GP 2020 menjalani serangkaian pengujian. Termasuk pengembangan suspensi yang khusus dibuat untuk model ini. 

Lantaran mengedepankan performa, pihak MINI pun akan kembali menguji kecepatannya di Nürburgring. Pastinya juga mengalahkan torehan lap time MINI JCW GP terdahulu yaitu 8,23 menit. Wajar jika MINI JCW GP lansiran 2013 (218 hp) yang hanya tersedia 2.000 unit ludes dibeli. 

Hasil serupa pun bisa saja terpenuhi, mengingat performa yang ditawarkan MINI JCW GP 2020. Belum lagi adanya perangkat tambahan lain seperti body kit, velg, knalpot hingga tampilan eksterior dan interior lebih baru. Namun, untuk edisi terbarunya MINI hanya akan memproduksinya sebanyak 3.000 unit saja. [Ary/Ari] 


Komentar