Masuk Indonesia, Harga Jual Oppo Reno3 Pro Rp 8 Jutaan Share this
Gadget
Mode baca

Masuk Indonesia, Harga Jual Oppo Reno3 Pro Rp 8 Jutaan

Ahmad  Richad
pada 23 April 2020

Foto: Oppo Reno3 Pro

JAKARTA - Oppo Indonesia resmi memperkenalkan produk terbarunya yakni Oppo Reno3 Pro untuk pasar Tanah Air. Smartphone flagship ini dibanderol mulai dari Rp 8 jutaan.

Diluncurkan secara online, Ponsel ini memiliki bentangan layar AMOLED 6,5 inch dengan resolusi Full HD+ yang sudah terlindungi Gorilla Glass 5. Layar ini juga dilengkapi dengan teknologi E3 agar pengguna bisa melihat layar dengan jelas saat berada di luar ruangan.

Smartphone yang mengandalkan sektor photography ini, sudah ditanamkan empat kamera pada bagian belakangnya dengan lensa utama beresolusi 64 MP (f/1.79) Ultra-Clear, sedangkan ketiga lensa lainnya yakni telefoto 13 MP, ultra-wide angle 8 MP dan lensa mono 2 MP.

“Kamera belakang Reno3 Pro ini sudah dibekali dengan teknologi 5x Hybrid Zoom dan 20x Digital Zoom sehingga penggunanya nanti bisa mengambil foto dari jarak jauh lewat lensa telefoto,” kata Aryo Meidianto, selaku PR Manager Oppo Indonesia.

Sementara pada bagian depannya memiliki dua kamera dengan desain punch hole beresolusi 44 MP untuk lensa utama dan depth sensor 2 MP.

Oppo membekali Reno3 dengan prosesor MediaTek, Helio P95, chipset ini juga sudah dilengkapi dengan mesin AI Processing untuk memberikan pengalaman yang lebih optimal dalam hal fotografi.

Agar performanya semakin lincah, Oppo membekali Reno3 Pro dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal hingga 128 GB, serta dukungan baterai berdaya 4.025mAh lengkap dengan fitur pengisi daya cepat 30 watt, yang diklaim dapat mengisi 50 persen daya hanya 20 menit saja.

Dengan teknologi yang sedemikian rupa, Oppo Indonesia menjual smartphone Reno3 Pro dengan harga Rp 8,999 juta. [Ric/Idr]


Komentar