Marquez Kalahkan Penunggang Kuda Wanita Share this
MotoGP
Mode baca

Marquez Kalahkan Penunggang Kuda Wanita

Denny Basudewa
pada 02 May 2018

Foto: Marc Marquez

AUSTIN – Marc Marquez ternyata telah memenangkan balapan, sebelum menjalani MotoGP Austin 2018. Ia berhasil mengalahkan wanita penunggang kuda di Dripping Springs Ranch.

Marquez memang sudah terbukti tidak hanya piawai di lintasan aspal. Hal tersebut pernah dibuktikan dengan memenangkan balapan super prestigio beberapa waktu silam. Namun kali ini juara dunia MotoGP 2017 ditantang untuk mengalahkan catatan waktu seorang penunggang kuda profesional.

Jackie Ganter adalah seorang penunggan kuda profesional di ajang Women’s Profesional Rodeo Association (WPRA). Ia menantang Marquez untuk beradu cepat di lintasan tanah. Konsepnya sederhana, Marquez harus mengalahkan catatan waktu Jackie mengitari beberapa tong dengan menggunakan motor trail.

“Apa yang dia lakukan dengan kuda sangatlah mengesankan. Dia bisa menikung dengan cepat menggunakan kuda,” ucap Marquez.

Usai melihat Jackie menunggangi kuda dengan lihainya, Marquez mulai beraksi dengan Honda CRF450. Pembalap asal Spanyool tersebut terlihat sangat mengusai lintasan. Dengan mudah rintangan yang dihadapi dilalui cukup mudah.

Jika Jackie membukukan waktu 17 detik lebih. Marquez dengan motor trailnya membubuhkan waktu 16 detik lebih. Akhirnya wanita berambut pirang tersebut mengakui jika pemilik nomor 93 tersebut memang pembalap berbakat. [Dew/Ari]


Komentar