Samsung Kembangkan Wireless Charger Dua Perangkat Sekaligus Share this
Gadget
Mode baca

Samsung Kembangkan Wireless Charger Dua Perangkat Sekaligus

Denny Basudewa
pada 23 July 2018

Foto: Samsung Wireless Charging

NEW YORK – Samsung dikabarkan tengah mengembangkan wireless charging untuk dua perangkat sekaligus.

Selama ini pengguna samsung telah menikmati alat pengisian ulang (charging) tanpa kabel atau yang akrab disebut wireless. Namun saat ini Samsung mengembangkan moda pengisian ulang baterai wireless yang mampu me-recharge dua perangkat sekaligus.

Bertempat di Barclays Center, 9 Agustus 2018, Samsung akan memperkenalkan inovasi baru tersebut di atas. Dikatakan bahwa Samsung Wireless Charger Duo dapat mengisi ulang baterai gawai dan Galaxy Watch.

Baik untuk Smartphone maupun Galaxy Watch, moda pengisian baterai dilakukan secara cepat atau fast charging. Hal ini menyambut kedatangan Samsung galaxy Note 9 yang mengusung baterai berkapasitas 4.000 mAh.

Selain itu, produsen asal Korea Selatan tersebut juga telah membekali wireless Charger Duo tersebut, untuk mengisi ulang baterai gawai berlabel Galaxy dari Samsung lainnya.

Samsung Wireless Charger Duo dikembangkan untuk mengimbangi Apple AirPower Mat yang telah lebih dahulu hadir. Pesaing berat Samsung tersebut dikatakan mampu mengisi ulang tiga perangkat sekaligus meliputi iPhone, Apple Watch dan AirPods.

Apple AirPower Mat saat ini tengah menghadapi isu overheat ketika digunakan mengisi ulang baterai perangkat sekaligus. Produsen asal Amerika Serikat ini masih mengembangkan bagaimana produknya tidak mengeluarkan panas berlebihan.

Sementara Apple sudah mempunyai produk pengisian baterai yang bisa 3 perangkat sekaligus, Samsung Wireless Charger Duo hanya dua perangkat. Hal tersebut dikarenakan brand asal negeri Ginseng ini belum memiliki earphone seperti Apple. [Dew/Idr]


Komentar