Pioneer Luncurkan 2 Seri Speaker Premium Share this
Gadget
Mode baca

Pioneer Luncurkan 2 Seri Speaker Premium

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 15 November 2017

Foto: Seri speaker premium terbaru Pioneer

JAKARTA - Pioneer Electronics Asia Centre meluncurkan Pioneer Z Series dan D Series.

Produk speaker Pioneer terbaru terdiri dari TS-Z65CH, TS-Z65C, TS-Z65F, TS-D65C, TS-D69C, TS-D65F dan TS-D69F. Ketujuh produk tersebut diyakini akan menjadi standar baru di tahun depan.

Produk-produk ini telah dilengkapi dengan beragam fitur canggih yaitu beresolusi tinggi, kualitas suara lebih kuat dan dinamis, suara lebih jernih dengan jangkauan treble lebih luas dan fleksibelitas dalam pemasangan.

Speaker Z Series telah dilengkapi dengan speaker cones baru dengan menggunakan bahan serat aramid Twaron® yang ringan dan kuat. Produk unggulan TS-Z65CH juga dilengkapi dengan cone yang dirancang berlapis ganda (dual-layer) demi kinerja lebih dahsyat dan minim distorsi ketika digunakan dengan volume tinggi.

Sementara itu, pada produk seri D dilengkapi dengan Drivers Injection Molded Polypropylene (IMPP) dari bahan serat aramid. Speaker ini dirancang khusus untuk menghasilkan suara alamiah, kaya dan bass yang kuat.

Selain itu, Pioneer tweeter Z Series juga telah diciptakan melalui program analisis komputer Harmonized Synthetic Diaphragm Optimum Method (HSDOM) yang telah disempurnakan. Tidak seperti tweeters tradisional, produk ini bisa menghasilkan respons frekuensi empat kali lebih luas hingga 96kHziii agar memenuhi kebutuhan audio beresolusi tinggi.

Pada frekuensi 49KHziii, tweeters untuk D Series menghadirkan suara paling halus dan paling jelas dibandingkan produk sejenis. Guna memudahkan konsumen dalam proses pemasangan, Pioneer juga menyematkan mekanisme putar (swivel mechanism) yang diimplementasikan melalui mounting kit dengan tiga posisi.

Mekanisme ini memiliki sejumlah pilihan instalasi dari flush to surface dan racket mount hingga memasang tweeter di belakang kisi pintu atau dashboard kendaraan. Produk TS-Z65CH dan TS-Z65C juga dilengkapi dengan jaringan crossover eksternal sehingga lebih ringkas dari model lain dan  lubang untuk bantalan yang dirancang demi memastikan modul terpasang aman.

Pioneer

Selain meresmikan produk baru, Pioneer juga memulai kampanye baru bertajuk ”Bold in the Details" yang akan melanjutkan kesuksesan kampanye "Feel the Details". Kampanye baru ini bertujuan untuk meningkatkan pengalaman mendengarkan lebih jauh dan mengubah pengalaman biasa menjadi istimewa.

"Di Pioneer, kami terus berinovasi tanpa batas. Dengan konsep suara Open & Smooth™, seri speakers Z dan D 2018 dirancang demi menyajikan kualitas suara yang amat jernih dan ekspresif. Produk ini dibangun berdasarkan tradisi panjang dan keahlian kami dalam bidang audio bagi konsumen maupun kalangan profesional," kata Takao Chiba, Divisi Perencanaan Produk dan Pemasaran, Pioneer Electronics Asia Centre.

Kedua seri speaker premium tersebut dapat ditemui di sejumlah penyalur terpilih demi memastikan pemasangan dan layanan terbaik. Untuk informasi lebih lanjut, konsumen dapat mengujungi situs resmi Pioneer di http://www.pioneercarsound.com. [Amo/Ikh]


Komentar