Otomoto, Aplikasi Khusus untuk Bikers Share this

Otomoto, Aplikasi Khusus untuk Bikers

Adi Hidayat
pada 03 October 2018

Foto: Aplikasi Otomoto

JAKARTA – Aplikasi Otomoto resmi diluncurkan dengan beragam keunggulan khususnya untuk pengguna sepedamotor.

Dengan aplikasi ini, penggunanya bisa menikmati empat fitur unggulan yaitu price (harga), smart inspection (inspeksi kendaraan), booking service (pemesanan waktu service) dan loan (pembiayaan). Fitur-fitur tersebut diklaim akan memudahkan para bikers dalam memaksimalkan kendaraannya.

“Sudah saatnya pemilik sepedamotor melihat potensi kepemilikannnya bukan hanya sebagai alat transportasi, tapi sebagai aset yang lebih berharga,” tutur Dennis Wu, Head of Technology Otomoto Indonesia.

Fitur yang yaling diunggulkan adalah Price Engine. Fitur ini memungkinkan pengguna aplikasi untuk mengetahui harga jual motornya. Cukup dengan memasukkan tipe kendaraan, tahun produksi dan jumlah kilometer kendaraan maka perkiraan harga akan ditampilkan.

Sementara fitur Smart Inspection yang ada pada aplikasi ini membuat motor bisa diperiksa kondisi fisiknya oleh mekanik profesional. Dari hasil inspeksi tersebut pengguna memiliki pilihan untuk meningkatkan kondisi motornya dengan melakukan pebaikan sehingga nilai jual motor akan meningkat.

Untuk layanan Booking Sevice, pelanggan dapat lebih mudah melakukan perawatan rutin. Hal ini karena dalam fitur tersebut, pengguna bisa mengetahui lokasi bengkel berkualitas terdekat. Kemudian mereka bisa melakukan pemesanan jadwal kunjungan sesuai lokasi, hari dan waktunya.

Sedangkan untuk fitur loan akan menghubungkan pengguna aplikasi ke berbagai perusahaan pembiayaan. Dengan demikian, pelanggan bisa mendapatkan pinjaman untuk kebutuhannya, bahkan di luar pembelian motor.

Menariknya, Otomoto telah bekerjasama dengan sejumlah bengkel di jawasan Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Semarang, Surabaya dan Bali. Dengan demikian maka pelanggan tidak akan terlalu pusing untuk memilih bengkel terdekat. [Adi/Ari]


Komentar