Land Rover Luncurkan Produk baru dalam Bentuk Smartphone Share this
Gadget
Mode baca

Land Rover Luncurkan Produk baru dalam Bentuk Smartphone

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 23 February 2018

BERKSHIRE - Land Rover Explore adalah sebuah smartphone yang menjadi produk terbaru hasil kerjasama Land Rover dengan Bullitt Group.

Seperti yang sudah disebutkan di atas, produk baru ini bukan sebuah mobil melainkan smartphone. Meski namanya identik dengan mobil asal Inggris, yang terkenal akan sepak terjangnya di medan-medan offroad yakni Land Rover Explore.

Land Rover kali ini secara terang benderang menawarkan sebuah smartphone yang tangguh di medan berat, sama seperti unit mobil mereka. Untuk bisa mewujudkannya, Land Rover menggandeng sebuah perusahaan telekomunikasi bernama Bullitt Group.

Land Rover Explore didesain mampu beradaptasi dengan kondisi cuaca ekstrim, getaran keras dan masih aman jika tenggelam di air laut sedalam hampir 2 meter. Dengan layar 5 inchi berfitur Corning Gorilla Glass, smartphone ini juga sangat mudah diaplikasikan, bahkan dengan menggunakan sarung tangan sekalipun.

Smartphone dengan sistem kerja Google Android Nougat ini juga dilengkapi dengan kompas, informasi cuaca, lampu darurat hingga off-road mapping data.

Land Rover Explore Smartphone

Land Rover Explore didukung chipset 2.6-gigahertz 64 bit deca-core, RAM 4 giga dan internal memory 64 giga (micro SD slot). Untuk mengabadikan momen selama perjalanan, pemilik Land Rover Explore bisa ditawarkan perangkat kamera belakang 16 megapixel dan 8 megapixel kamera depan.

Salah satu kehebatan smartphone ini adalah daya tahannya yang menggunakan baterai tanam 4000 mAH dengan 3600 mAH. Dengan begitu, Land Rover Explore akan tetap menyala dan dipakai selama dua hari berturut-turut tanpa pengisian baterai.

"Smartphone ini layak dimiliki. Kombinasi sempurna antara desain, fungsi dan DNA Land Rover yang dimiliki membuat kepercayaan diri meningkat dan memudahkan konsumen berada di luar ruang dalam waktu yang lama," kata Joe Sinclair, Jaguar Land Rover (JLR) licensing Director.

Land Rover Explore baru akan diluncurkan pada gelaran Mobile World Congress di Barcelona, Spanyol pekan depan. Telepon pintar ini juga disebut bakal dijual dengan harga $830 atau setara Rp 11,3 jutaan. [Ary/Ari]


Komentar