Lenovo Legion Y530 Laptop Gaming Berbodi Ramping Share this
Gadget
Mode baca

Lenovo Legion Y530 Laptop Gaming Berbodi Ramping

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 19 September 2018

JAKARTA - Lenovo Legion Y530 memiliki tampilan 'menipu', padahal spesifikasinya diperuntukkan menunjang performa para gamers saat bermain.

Lenovo Indonesia kembali menambah jajaran produknya untuk pecinta game online. Melalui peluncuran Legion Y530 ini pula, mereka mengusung image baru terhadap laptop gaming Lenovo.

"Stylish on the outside, savage on the inside" menjadi tagline baru yang diusung Lenovo Legion Y530. Ini dilakukan sebagai bagian untuk menghilangkan kesan laptop gaming yang identik dengan bulky, berat dan memiliki desain kaku.

"Ada dua aspek yang membedakan Lenovo Legion dari brand lain. Pertama adalah desain baru yang menyasar avid gamers, sehingga produk ini lebih bersih, mulus dan canggih. Kedua, kami mengumpulkan masukan dari para gamers dan komunitas Legion dalam mengembangkan produk ini kata Helmy Sutanto, Consumer Lead Lenovo Indonesia di Empirica, Jakarta Selatan (18/9).

Lenovo Legion Y530 tampil ramping dengan layar berukuran 15 inci dengan ketebalan 24 mm dan berat hanya 2,3 kg. Pihak Lenovo mengklaim produk ini unggul jauh dibanding pendahulunya (Legion Y520). Desainnya yang simple dengan bazel tipis juga membuat orang tak menyangka bahwa ini adalah laptop gaming karena ramping.

Pasalnya, Legion Y530 telah dilengkapi procesor mobile Intel Core generasi ke-8 serta dukungan Intel Optane Technology. Guna menunjang performa dan kecepatan ketika melakoni permainan seperti eSports, Legion Y530 juga melengkapi dirinya dengan GPU tercanggih, NVIDIA gtx 1050Ti (opsi TX 1060) untuk mendapatkan resolusi terbaik dan pengaplikasian memory DDR4, fitur DirectX 12, keyboard full size.

Di samping itu, laptop ini pun menjanjikan pengalaman bermain game online lebih nyata melalui instalasi FHD lebih dari 2 juta pixel, 144 Hz refresh rate, 300 nits brightness dan layar IPS anti glare. Lenovo Legion Y530 tersedia dalam tiga pilihan. Untuk spesifikasi di atas merupakan varian tertinggi yang dijual dengan harga Rp 19.400.000. Sedangkan dua tipe di bawahnya dipasarkan Rp 16.999.000 (varian terendah) dan Rp 18.400.000 (varian menengah). Kedua model ini punya perbedaan tampilan grafis, display dan memori.

Konsumen di Indonesia juga sudah bisa mendapatkan unitnya pada Oktober 2018. Hal yang tak kalah penting, Lenovo Indonesia melindungi setiap pemilik Legion dengan paket proteksi yaitu Accidental Damage Protection.

Perlindungan ini berbeda dengan garansi normal di mana Lenovo akan melakukan penggantian spare parts yang rusak apabila laptop terjatuh, terkena tumpahan air, lonjakan arus listrik hingga LCD pecah. Dengan catatan laptop Legion tersebut masih dalam kurun garansi 2 tahun yang sudah diberikan Lenovo di seluruh dunia. [Ary/Ari]

Lebih lanjut di Otospirit
Lenovo Legion Y530 Laptop Gaming Berbodi Ramping


Komentar