Kebakaran, Seri Perdana MotoE Digeser Share this
Balap Lain
Mode baca

Kebakaran, Seri Perdana MotoE Digeser

Denny Basudewa
pada 15 March 2019

Foto: MotoE

JEREZ – Gelaran balap MotoE yang akan memulai debutnya pada tahun ini, digeser waktunya akibat insiden kebakaran paddock.

Seperti telah diwartakan sebelumnya, paddock MotoE yang berisikan 18 motor dari berbagai tim hangus terbakar. Kebakaran sendiri terjadi pada Kamis (14/03/201) dini hari. Kejadian tersebut untungnya tidak menimbulkan korban jiwa.

“Dorna Sports dan semua mitra dalam usaha baru ini, berkomitmen mengembalikan FIM Enel MotoE World Cup secepatnya. Pekerjaan sedang berjalan untuk mulai membangun kembali dan mengganti material serta sepedamotor yang hilang akibat kebakaran,” tulis pihak penyelenggara melalui siaran persnya.

Namun akibat dari kejadian ini, seri pertama MotoE 2019 yang sejatinya digelar di sirkuit Jerez, Spanyol, akhirnya terpaksa diubah. Belum ada keputusan lebih lanjut akan digelarnya seri perdana MotoE 2019.

“MotoE akan balapan pada 2019 dan kalender yang direvisi akan diumumkan pada waktunya. Namun, dapat dipastikan bahwa FIM Enel MotoE World Cup tidak akan berlomba di Circuito de Jerez - Angel Nieto yang merupakan bagian dari Gran Premio Red Bull de Espana (MotoGP Spanyol) musim ini,” jelasnya kemudian.

Dengan dibatalkannya seri perdana MotoE di Jerez, Spanyol, maka pihak penyelenggara harus berpikir keras untuk menunjuk lokasi pengganti. Mereka dikabarkan masih berunding untuk mencari tempat baru pengganti sirkuit Jerez.

Seri perdana tetap akan dihelat karena pihak penyelenggara memegang teguh komitmen bahwa, MotoE 2019 harus tetap diadakan sebanyak lima seri pada tahun ini. [Dew/Idr]


Komentar