New Isuzu Mu-X Bersiap Ajak Anda Berpetualang Share this
Mobil Baru
Mode baca

New Isuzu Mu-X Bersiap Ajak Anda Berpetualang

Indra Prabowo
pada 09 August 2016

Foto: Isuzu Mu-X

JAKARTA – New Isuzu Mu-X dan Isuzu D-Max akan dipamerkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 setelah diluncurkan di Jakarta, kemarin (8/8).

New Isuzu Mu-X memamerkan revisi eksterior dan interior serta penambahan fitur keselamatan.

Revisi eksterior SUV 7-seater ini menonjolkan grille ornament baru, body kit, serta LED daytime running lights di bumper depan. Sektor kabin diupgrade dengan jok kulit warna ivory, power adjuster jok pengemudi, meter cluter berdesain baru, new audio head unit 8 inchi dengan pelindung yang dilengkapi dengan Airplay wifi dan sistem navigasi, serta speaker atap.

Berbicara mengenai faktor keselamatan new Isuzu Mu-X, maka diimbuhi oleh hill-start assist dan kamera 360, untuk varian tertinggi.

Isuzu tetap menanam mesin 4JK1-TC 2.5-liter turbodiesel VGS (variable geometry system) direct injection common-rail. Lumbung performa bertenaga 136 hp dan bertorsi 320 Nm ini disandingkan dengan transmisi otomatis 5-speed.

Satu lagi adalah new Isuzu D-Max. Kini, semua D-Max (single cabin dan double cabin) dimodali dengan mesin sama dengan Isuzu Mu-X. Mesin ini lebih bertorsi dibandingkan mesin 3.0-liter sebelumnya (280 Nm).

Isuzu D-Max

Wilayah eksterior new Isuzu D-Max diganjar headlights, tudung mesin, grille, bumper depan, bagian luar lampu belakang, serta roda baru. Khusus untuk D-Max Rodeo dihiasi sepasa fog lights di depan dan lampu-utama dengan LED DRL (daytime running lights).

Interior tidak didiamkan, Isuzu menyegarkan via meter cluster dan audio head unit. 4WD shift-on-the-fly menjadi andalannya.

Berita menggembirakannya, pickup truk 1-ton  ini dilengkapi dengan dua airbag dan hasil uji tabrak ASEAN NCAP meraih 4-bintang. [Idr]


Komentar