Isuzu Luncurkan Program Diskon dan Service Selama Ramadhan Share this
Berita Mobil
Mode baca

Isuzu Luncurkan Program Diskon dan Service Selama Ramadhan

Denny Basudewa
pada 08 June 2017

Foto: Isuzu

JAKARTA – PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) menawarkan potongan harga spesial bagi konsumen MU-X di Tanah Air.

Bulan Suci Ramadhan kali adalah waktu yang tepat bagi konsumen untuk memiliki mobil baru. Ini dikarenakan beberapa pabrikan memberikan penawaran menarik sepanjang bulan penuh berkah. Tidak terkecuali Isuzu yang memanjakan calon konsumennya.

Pelanggan yang hendak memiliki unit MU-X dapat menikmati program bunga nol persen hingga tiga tahun, untuk pembelian secara kredit. Tidak hanya itu, mereka juga berhak atas free asuransi selama satu tahun.

Progam pembelian Isuzu MU-X juga dibarengi dengan trade-in. Calon konsmen tidak perlu repot-repot untuk menjual kendaraan lamanya terlebih dahulu, karena bisa langsung ditukar dengan SUV tujuh penumpang tersebut. IAMI menjanjikan harga jual kendaraan lama konsumen cukup menarik.

Tidak hanya fokus pada penjualan, IAMI juga memberikan konsumen MU-X paket X-Serve Extra. Pemilik MU-X akan dibebaskan dari biaya perawatan kendaraan selama empat tahun, atau 50 ribu kilometer (mana yang tercapai lebih dulu).

“Sebenarnya kami memiliki banyak program menarik tahun ini. Tapi untuk bulan ini hanya berlaku untuk MU-X saja. Program ini sejalan dengan kondisi Ramadhan dan Lebaran nanti, dimana kebutuhannya lebih banyak MU-X dibanding model lainnya,” ujar Joen Budiputra, Direktur Pemasaran IAMI pada acara buka puasa bersama di Jakarta.

Konsumen berniat untuk mudik ke kampung halaman menggunakan mobil Isuzu, IAMI telah menyediakan jasa free check up mobil. Penawaran ini juga termasuk dengan diskon jasa, suku cadang dan oli mesin.

Tidak berhenti sampai disitu, konsumen juga berkesempatan untuk mendapatkan voucher BBM dan belanja. Voucher ini akan dibagikan secara cuma-cuma kepada pelanggan guna melengkapi hari Lebaran.

Untuk diketahui, program service kali ini berlaku sejak 7 Juni hingga 5 Juli 2017. Program mudik hanya berlaku untuk pengguna Isuzu Panther, Pick-up, D-Max dan MU-X di Indonesia. [Dew/Ikh]


Komentar