GENEVA – Honda merilis foto interior prototipe kendaraan listrik yang akan dipamerkan di Geneva Motor Show 2019.
Interior dirancang untuk menciptakan suasana hangat dan menarik yang terinspirasi dari Honda Urban EV Concept yang diluncurkan di Frankfurt Motor Show 2017.
Foto di atas memperlihatkan interface pengemudi dengan dashboard lebar dengan elemen desain bersih dan teknologi yang berfokus pada pengguna.
Sebelum merilis foto interior prototype kendaraan listrik mungil ini, sebenarnya Honda telah merilis sketsa eksteriornya pada Januari 2019.
Mobil ini menjadi salah satu wujud Honda’s ‘Electric Vision’, di mana Perusahaan berkomitmen menjual 2/3 dari kendaraanya adalah kendaraan berlistrik di 2025 di Eropa. [Idr]
Komentar