Honda PCX Hybrid Bius Pengunjung IIMS 2018 Share this
Video Motor
Mode baca

Honda PCX Hybrid Bius Pengunjung IIMS 2018

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 26 April 2018

JAKARTA - Honda PCX Hybrid sudah dapat dipesan dengan menawarkan teknologi modern dan pengalaman berkendara terbaik.

PT Astra Honda Motor (AHM) membanderol PCX Hybrid dengan kisaran harga Rp 40 juta. Skutik pesaing Yamaha NMax ini, telah menyematkan teknologi hybrid yang memastikan lebih ramah lingkungan dan efisien.

Skutik ini juga diklaim lebih bertenaga jika dibandingkan dengan varian bermesin konvensional. Selain performanya yang meningkat, Honda PCX Hybrid juga memiliki beberapa tampilan baru antara lain adanya mode berkendara, warna khas dan lampu belakang baru.

Meski memiliki baterai lithium-ion pada bagasinya, Honda PCX Hybrid tetap dapat menampung 1 helm fullface dan mulai bisa dikirim kepada pemesan Juni 2018. Lebih lanjut, saksikan penelusuran Bang Wino berikut. [Amo/Ari]


Komentar