Honda Brio "Berkaki 8" Pertama di Dunia Share this
Modifikasi
Mode baca

Honda Brio "Berkaki 8" Pertama di Dunia

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 31 August 2017

Foto: Honda Brio hasil modifikasi John’s Speed Custom di Black Auto Battle 2017 Surabaya (Foto: dok. Blackxperience)

SURABAYA - Honda Brio hasil modifikasi John’s Speed Custom dari Jogja berhasil menyabet 13 gelar di ajang Black Auto Battle 2017.

Black Auto Battle 2017 seri Surabaya digelar di Grand City Mall pada 27 Agustus 2017 dan berhasil mencuri para pengunjung mall. Di seri kali ini, Honda Brio hasil modifikasi Wawan yang merupakan punggawa John’s Speed Custom berhasil keluar sebagai "The Champ" dan total membawa pulang 13 gelar di kompetisi modifikasi ini.

Tak tanggung-tanggung, Wawan berhasil menyulap city car Honda ini menjadi mobil dengan 8-roda. Mobil Brio yang dimiliki oleh Farid dan dimodifikasi oleh Wawan ini memiliki nama baru yakni ’Mukidi’.

Ubahan eksterior pertama yang dilakukan oleh John’s Speed Custom yaitu tarikan body hingga 6 meter dengan menambahkan chassis custom ledder frame. Kemudian pada bagian belakang mobil terdapat gardan custom sehingga jumlah roda dapat ditambah menjadi 4 buah.

Sedangkan pada bagian depan, John’s Speed Custom menambahkan as kaki-kaki sebagai penghubung 2 roda tambahan. Keempat roda depan ini diklaim mampu mengikuti gerak lingkar kemudi dengan normal.

Honda Brio ini menggunakan lingkar roda 19” dengan lebar 9-10 dan telah dilengkapi dengan 4-channel Airlift. Selain itu ubahan eksterior tampak pada body kit, body drop, pintu peneumatic, kap mesin custom, wide body, foglamp custom, lampu Honda Civic 2013 dan lampu belakang Honda Accord 2008.

Warna mobil pun diubah menjadi warna hijau Sikken dengan full-body airbrush. Guna memaksimalkan modifikasi ekstrim ini, John’s Speed Custom juga menggunakan sistem motorized (sistem penggerak elektrik) hingga 16 titik yang dapat diaktifkan melalui smartphone Android.

Masuk ke dalam kabin, Brio ini telah dicustom dengan maksimal dengan desain yang terinspirasi dari kokpit sportscar. Interior Honda ‘Mukidi’ Brio ini telah menyematkan Playstation 2, 1 unit TV 32”, 7 unit TV 4”, 1 unit TV 14”, head unit Pioneer, 7 unit subwoofer, 6 unit takometer untuk memantau seluruh tekanan di mobil, tombol air suspension pada konsol tengah, 2 unit tabung NOS dengan 4-purging dan doortrim custom.

Tak puas dengan ubahan eksterior dan interiornya, Wawan dari John’s Speed Custom juga melakukan ubahan pada bagian mesin. Brio milik Farid ini kini mengusung mesin K20 turbo-garet dengan open filter HKS dan Apexi intercooler.

Mesin tersebut juga telah dilengkapi dengan Smart Boost Control, Dasteq Q+, Dasteq Turbo Module dan Dasteq Throtule Control.

"Wah bangganya nggak ketulungan Mas. Pertama kali turun Black Auto Battle 2017 Surabaya langsung jadi juara," tutup Farid, pemilik Honda ‘Mukidi’ Brio. [Amo/Ikh]

Lebih lanjut di Otospirit
Honda Brio "Berkaki 8" Pertama di Dunia


Komentar