Wow, Harga Honda Super Cub C125 Lebih Mahal dari CBR150R Share this
Motor Baru
Mode baca

Wow, Harga Honda Super Cub C125 Lebih Mahal dari CBR150R

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 28 June 2018

TOKYO - Honda Super Cub C125 yang akan meluncur di Jepang pada September 2018. Harga Honda Super Cub C125 ini lebih mahal dari Honda CBR150R.

Nuansa motor tetap retro namun dengan sentuhan-sentuhan modern. Kehadiran Honda Super Cub C125 bisa jadi menambah hasrat para bikers di Jepang untuk turut memilikinya.

Honda Super Cub C125 menggunakan basis dari Super Cub 110. Hanya saja aura klasiknya kini mendapatkan sentuhan lebih modern. Terlihat dari desain lampu depan, belakang dan sein yang juga sudah disemati lampu LED.

Selain itu, perbedaan keduanya terletak pada penggunaan mesin. Honda Super Cub C125 menggunakan mesin satu-silinder 4-tak 125 cc dengan sistem pemasok BBM injeksi (PGM-FI). Meski kapasitas lebih besar, Honda Super Cub C125 diklaim punya catatan konsumsi BBM irit yaitu 69 km/liter.

Edisi baru ini juga sudah mengaplikasi perangkat rem dengan cakram di depan, meski ban belakang tetap tromol. Hal terkini yang turut disematkan adalah Honda Smart Key system. Dengan begitu, pemilik Honda Super Cub C125 tak perlu lagi menggunakan anak kunci untuk mengendarainya.

Honda Super Cub C125 hanya tersaji dalam dua pilihan warna yakni Pearl Niltava Blue dan Pearl Nebula Red yang dijual untuk pasar domestik Jepang dengan harga 399,600 Yen atau sekitar Rp 52 jutaan.

Honda juga menyebut peluncuran produk ini merupakan bagian dari perayaan ulang tahun Honda Super Cub C100. Unit tersebut keluar pertama kali pada 1 Agustus 1958 dan akan berusia 60 tahun pada tahun ini. [Ary/Ari]

Lebih lanjut di Otospirit
Wow, Harga Honda Super Cub C125 Lebih Mahal dari CBR150R


Komentar