Goodyear Berikan Layanan Pemeriksaan Ban Gratis di Pusat Perbelanjaan Share this
Berita Mobil
Mode baca

Goodyear Berikan Layanan Pemeriksaan Ban Gratis di Pusat Perbelanjaan

Denny Basudewa
pada 08 June 2017

Foto: Goodyear

JAKARTA – PT Goodyear Indonesia Tbk memberikan layanan yang membantu konsumen melakukan deteksi dini ban mobil secara gratis di beberapa pusat perbelanjaan.

Layanan Cuma-cuma yang diselenggakan di Jakarta, Bogor dan Surabaya ini mendapati hasil yang cukup mengejutkan. Dari 8.000 mobil yang diperiksa, terdapat hampir 60 persen pengemudi menggunakan ban yang sudah layak untuk diganti.

Proses pemeriksaan sendiri dilakukan dengan menggunakan Tread Depth Indicator (TDI), guna melihat sisa ketebalan seluruh tapak ban. Didapati kenyataan bahwa kebanyakan ban berada di garis kuning.

Hal ini menandakan bahwa ketebalan telapak hanya bersisa antara 2-4 milimeter lagi, sebelum akhirnya aspal jalan berjumpa dengan karkas ban, suatu kondisi yang sangat berbahaya bagi keselamatan penumpang kendaraan,” tulis Goodyear dalam siaran persnya.

Pada setiap mobil yang telah disurvei, akan ditandai dengan lembar rekomendasi dan kartu TDI.

program ini sendiri dibarengi dengan kegiatan Ramadhan Trade-in (3-18/06/2017). Konsumen dapat menukar ban lamanya dalam kondisi apapun, dengan ban baru Goodyear yang diberikan potongan harga Rp 400 ribu.

Tidak hanya itu, konsumen yang melakukan penukaran ban, berhak untuk mendapatkan layanan purna jual seperti Worry Free Assurance yang keterangan lebih lanjutnya dapat dilihat di sini.

Terkait rencana liburan panjang Ramadan, bila perjalanan darat berkendara bersama keluarga adalah pilihan Anda. Maka sudah saatnya Anda mempersiapkan kendaraan sejak dini. Jangan lakukan sebagai persiapan terakhir, karena ada urusan ketersediaan barang dan biaya yang harus diperhitungkan. [Dew/Ikh]


Komentar