FOCI Tunjukkan Kepedulian Kepada Ribuan Anak Yatim Share this
Berita Mobil
Mode baca

FOCI Tunjukkan Kepedulian Kepada Ribuan Anak Yatim

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 13 June 2017

Foto: Kegiatan bakti sosial FOCI

JAKARTA – Ferrari Owners Club Indonesia (FOCI) menunjukkan kepedulian kepada 1.000 anak yatim piatu dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri.

Acara bakti sosial (baksos) ini telah diselenggarakan pada Minggu (11/6/2017) di Priok, Jakarta Utara. Acara kali ini diikuti oleh 20 member FOCI dan showroom Ferrari Jakarta menjadi titik kumpul sebelum melakukan konvoy ke lokasi tujuan.

Konvoy ‘Kuda Jingkrak’ ini telah ditunggu oleh 1.000 anak yatim yang berdomisili di bagian utara kota Jakarta. Beragam hadiah, uang tunai dan makanan telah disiapkan oleh komunitas sports car ini.

“Dengan berdonasi kepada yatim piatu ini, kami berharap peran kecil kami dapat membawa kebahagian dalam hidup anak-anak ini. Kami ingin memberikan mereka harapan serta masa depan yang lebih baik. Apa yang kami lakukan hari ini merupakan bagian dari komitmen kami kepada jiwa kemanusiaan,” tutur Hanan Supangkat, Presiden Ferrari Owners Club Indonesia.

Ferrari Owners Club Indonesia mendonasikan total Rp 500 juta kepada anak-anak yatim piatu. Kegiatan kali ini juga diisi dengan acara buka puasa bersama (bukber) dengan anak-anak dan penduduk sekitar.

“Membantu anak-anak ini merupakan cara yang sangat baik untuk menegaskan komitmen klub atas nilai-nilai kasih sayang dan kemurahan hati. Ferrari Owners Club Indonesia bertekad untuk menjadi panutan yang baik bagi masyarakat, dan kami Ferrari Jakarta sangat bangga untuk bisa mendukung mereka,” tutur Arie Christopher, CEO Ferrari Jakarta.

FOCI sendiri terbentuk dengan landasan persahabatan dan visi yang sama yaitu ingin berbagi semangat dan mimpi tentang Ferrari. Salah satu misi komunitas sports car ini adalah untuk menyalurkan semangat ini dengan memberikan kembali kepada masyarakat. [Amo/Ikh]

Lebih lanjut di Otospirit
FOCI Tunjukkan Kepedulian Kepada Ribuan Anak Yatim


Komentar