Dovi: Tanpa Marquez Saya Sudah Juara Dunia Share this
MotoGP
Mode baca

Dovi: Tanpa Marquez Saya Sudah Juara Dunia

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 21 May 2019

LE MANS — Keberadaan Marc Marquez juga menjadi momok bagi Andrea Dovizioso yang berambisi meraih gelar juara dunia MotoGP. 

Seperti pembalap-pembalap lain, sepak terjang Marquez juga menghambat misi Dovizioso di MotoGP. Misalnya terjadi pada persaingan musim 2017 dan 2018. Marquez begitu digdaya dengan merebut tahta juara dunia. 

Sementara itu, Dovi harus puas menjadi runner up. Padahal, ada momen di mana Ia begitu tangguh meladeni perlawanan Marquez. Wajar jika Dovi sempat berpikir mungkin upayanya menjadi juara dunia MotoGP akan berhasil tanpa keikutsertaan Marquez.   

"Jika Marquez tidak ada, saya sudah dua jali memenangkan kejuaraan dunia ini. Positifnya, kami bisa menempati posisi kedua dan membuktikan bahwa kami melakukan sesuatu yang penting di balapan. Tapi, dari sisi lain kami melihat sesuatu bekerja tidak sesuai keinginan. Kami harus memahami jika di sana ada hal yang bisa ditingkatkan lagi," kata Dovi kepada Motorsport.com

Menurut Dovi, apa yang dimilikinya belum cukup untuk membawa Ducati merajai MotoGP. Apalagi, dia mengatakan Marquez tampil berbeda segala kebaruan dari Honda. Untuk itu, penghuni urutan ke-2 klasemen sementara ini berharap bisa lebih dekat lagi dengan Marquez. 

"Sekarang kami akan ke Mugello (Italia) di mana kami seharusnya kuat. Tapi, pada kenyataannya Suzuki dan Yamaha juga bisa memenangkan balapan. Namun, Marquez melakukan hal yang berbeda dengan chassis baru Honda," tutup Dovi. [Ary/Idr]


Komentar