Digebuk Corona, Ini Nasib Penjualan Motor di Indonesia Share this
Berita Motor
Mode baca

Digebuk Corona, Ini Nasib Penjualan Motor di Indonesia

Denny Basudewa
pada 14 May 2020

Foto: Ilustrasi Pabrik Motor di Indonesia

JAKARTA – Virus Corona yang melanda Indonesia sejak Maret 2020, membuat banyak industri mengalami kesulitan.

Industri otomotif merupakan salah satu yang terkena dampak cukup dalam akibat covid-19 tersebut. Mulai dari pameran tahunan yang gagal dihelat, penghentian aktivitas pabrik, pemutusan kontrak hingga mengalami kerugian yang cukup besar menjadi catatan terburuk industri otomotif Tanah Air.

Di Indonesia, pasar kendaraan roda dua atau sepedamotor merupakan salah satu yang terbesar di dunia. Pada 2019, secara total penjualan sepedamotor domestik mencatat 6.4 juta unit terjual. Lalu pada tahun ini, catatan tersebut tidak mungkin terulang apalagi melebihi tahun sebelumnya gara-gara covid-19.

Berdasarkan data AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia), penjualan sepedamotor tiga bulan pertama di 2020 cukup impresif. Meski dihajar badai corona, angka penjualan motor di Tanah Air hanya terkoreksi tipis.

Pada Januari 2020 penjualan motor domestik tercatat sebanyak 462.984 unit. Lalu pada 2019 penjualannya mencapai 569.126 unit. Pada Januari 2020, pabrikan-pabrikan motor di Indonesia masih belum terdampak corona.

Lalu pada Februari 2020 penjualan domestik sepedamotor justru mengalami kenaikan menjadi 545.741 unit. Hasil ini, bahkan lebih baik dari tahun sebelumnya yang hanya membukukan penjualan sebanyak 531.824 unit.

Kemudian Maret 2020 penjualan sepedamotor domestik kembali mengalami kenaikan tipis yakni 561.739 unit. Namun hasil ini masih lebih lebih kecil dibandingkan tahun sebelumnya yang tercatat sebanyak 580.504 unit.

Maret 2020 efek corona sudah mulai terasa karena Pemerintah sudah mulai memberlakukan Work From Home (WFH) . Hingga saat ini belum dilansir oleh AISI data penjualan April 2020, di mana Pemerintah sudah memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan pabrik dipaksa untuk berhenti beroperasi. [Dew/Idr]

 


Komentar