Di Tangan Ford Ban Mobil Bisa Jadi Motor Share this

Di Tangan Ford Ban Mobil Bisa Jadi Motor

Syubhan Akib
oleh Syubhan Akib
pada 05 January 2016

DEARBORN - Ada-ada saja inovasi yang dipikirkan oleh produsen mobil Ford. Raksasa Amerika itu baru saja mendaftarkan sebuah paten yang memungkinkan salah satu roda belakang mobil mereka dilepas untuk dijadikan motor listrik.

Paten terkait motor roda satu itu didapat dari sebuah ide di mana ketika kita terjebak kemacetan kita bisa memarkirkan motor kita di suatu tempat parkir untuk kemudian melanjutkan perjalanan dengan motor.

honda-motocompo

Tapi tampaknya ada beberapa kelemahan pada konsep yang disajikan. Pertama-tama, itu berarti pemilik mobil harus mendongkrak mobil, kemudian melepas roda sebelum melampirkan ke sistem yang memiliki jok dan stang yang ada di bagasi.

Namun ini bukanlah ide pertama. Karena ternyata Honda bukan hanya mengeksplorasi ide ini, tetapi juga telah diproduksi lebih dari 30 tahun yang lalu.

Bernama Flip-up Motocompo scooter (1981-1983), Honda merancang motor kecil ini untuk bepergian bersama Honda City. [Syu/Idr]


Komentar