Crutchlow Belum Janji Ikut Tes Pramusim di Sepang Share this
MotoGP
Mode baca

Crutchlow Belum Janji Ikut Tes Pramusim di Sepang

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 06 December 2018

Foto: Crutchlow masih menjalani pemulihan cedera di California.

CALIFORNIA - Cal Crutchlow belum bisa memastikan untuk andil dalam sesi tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Pembalap LCR Honda sekaligus test rider Honda Racing Corporation (HRC) ini masih terus menjalani pemulihan cederanya. Meski mengaku berjalan lancar, tapi Crutchlow masih belum bisa memberi kepastian.

"Tidak tahu karena saya mematahkan hamstring, fibula dan tulang talus di ankle. Itu buruk, tapi saya menjalani operasi luar biasa dan ahli bedah yang melakukan pekerjaan sangat baik untuk menyatukan semuanya," kata pembalap Inggris.

Kesembuhan Crutchlow cukup penting mengingat dia juga merupakan bagian dari pengembangan kuda besi Honda. Dia mengaku penyembuhannya berjalan sangat baik dan sangat ingin berada di Sepang. Beruntungnya tes di Sepang nanti baru akan dihelat 6 Februari 2019.

Saat ini, Crutchlow tengah berada di California. Ia pun sudah bisa menjalankan beberapa aktivitas agar bisa pulih lebih cepat. Salah satu caranya adalah dengan bersepeda.

"Saya senang dapat bersepeda di sini karena di Isle of Man saat itu belum bisa. Bersepeda di California dengan cuaca panas akan mempercepat pemulihan dan mobilitas pergerakan kaki yang sangat saya butuhkan," lanjut Crutchlow.

Crutchlow dianggap berperan dalam mendukung para pembalap Honda di MotoGP 2018. Hal tersebut menjadi alasan HRC tetap memercayakan jabatan test rider kepada pemilik nomor 35. [Ary/Ari]


Komentar