Bridgestone Kembali Tunjukkan Cintanya ke Orangutan Share this
Berita Mobil
Mode baca

Bridgestone Kembali Tunjukkan Cintanya ke Orangutan

Indra Prabowo
pada 29 April 2016

SAMBOJA – Orangutan merupakan salah satu satwa yang dilindungi oleh Pemerintah Republik Indonesia.

Berdasarkan informasi dari World Wildlife Fund for Nature (WWF) Indonesia semua sub-spesies orangutan Borneo merupakan spesies langka dan sepenuhnya dilindungi oleh perundang-undangan Indonesia.

Dua belas tahun silam, ilmuan memperkirakan bahwa total populasi orangutan di pulau Borneo sekitar 54 ribu individu. Di sana terdapat tiga sub-spesies orangutan Borneo Pongo pygmaeus pygmaeusPongo pygmaeus wurmbii dan P.p. pygmaeus. Sub-spesies yang disebut terakhir paling sedikit dan terancam kepunahan, dengan estimasi jumlah populasi sebesar 3,000 hingga 4,500 individu di Kalimantan Barat dan sedikit di Sarawak, atau kurang dari 8% dari jumlah total populasi orangutan Borneo.

Untuk itulah PT Bridgestone Tire Indonesia berkomitmen terhadap pelestarian orangutan via program “ECOPIA Supports Orangutan”. Kemarin (28/4), PT Bridgestone Tire Indonesia untuk ketiga kalinya memberikan donasi kepada 2 orangutan sekaligus pelestarian 1 hektar lahan hutan dengan menggandeng Yayasan Borneo Orangutan Survival (BOS).

Kegiatan sosial ini sudah dikenalkan pada tahun 2012 dan berlanjut dua tahun kemudian. Total donasi Bridgestone sejak 2012 sekitar Rp 1,3 miliar, di mana donasi tahun ini sendiri berkisar Rp 340 juta.

Tahun ini, donasi produsen ban ini diberikan kepada 2 orangutan bernama: Obi dan Elder serta memberikan sejumlah ban mobil berjenis offroad untuk kegiatan operasional BOS.

BOS sendiri merupakan yayasan yang fokus pada pelestarian dan perlindungan orangutan khususnya orangutan Kalimantan di Indonesia. Kegiatannya adalah memberikan pelatihan dan proses rehabilitasi terhadap satwa langka orangutan sehingga memiliki keterampilan yang dibutuhkan untuk bisa bertahan hidup di hutan secara mandiri. Pada akhirnya, seluruh orangutan yang direhabilitasi oleh BOS tersebut harus dilepaskan kembali ke habitatnya di hutan belantara liar.

Melalui ban ECOPIA yang ramah lingkungan, program ”ECOPIA Supports Orangutan” menjadikan PT Bridgestone Tire Indonesia menjadi produsen ban pertama yang memberikan kontribusi untuk pelestarian satwa unik khas Indonesia, orangutan.

“Ini merupakan kali ketiga PT. Bridgestone Tire Indonesia datang ke SAMBOJA dan kami sangat bangga dapat melanjutkan kembali kontribusi terhadap lingkungan dengan memberikan donasi untuk kelanjutan rehabilitasi 2 Orangutan, si Obi dan si Elder,” ujar President Director PT Bridgestone Tire Indonesia, Yoshikazu Shida. [Amo]


Komentar