Boss Yamaha Mulai Anak Tirikan Rossi Share this
MotoGP
Mode baca

Boss Yamaha Mulai Anak Tirikan Rossi

Denny Basudewa
pada 25 July 2019

Foto: Valentino Rossi

TANGERANG – Valentino Rossi bukan lagi pembalap utama Movistar Yamaha seiring prestasinya yang jeblok belakangan ini.

Pembalap asal Italia tersebut mulai tergantikan oleh rekan satu timnya yakni Maverick Vinales. Bahkan pembalap satelit Yamaha yakni Fabio Quartararo, dianggap menjadi calon bintang Yamaha di masa depan menggantikan posisi Rossi.

Meskipun masih terikat kontrak hingga akhir 2020, performa Rossi belakangan ini terbilang sangat buruk. Bahkan tiga seri terakhir di MotoGP 2019, Rossi tidak berhasil menuntaskan balapan. Ia juga digosipkan telah kehilangan motivasi hingga pensiun dini.

“Sekarang dia (Rossi) tengah berada di tahap yang berbeda dalam hidupnya dan karirnya. Dengan segala hormat, dia bukan lagi bagian dari masa depan Yamaha di MotoGP. Bukannya dia tidak penting lagi, namun dia akan tetap sebagai Brand Ambassador Yamaha,” ujar Lin Jarvis, Team Principal Yamaha seperti dikutip Motorsport.com.

Meskipun telah menjelaskan masa depan Rossi, Jarvis mengatakan bahwa masa depan sang pembalap akan ditentukan oleh dirinya sendiri. Ia hanya berharap The Doctor akan memberikan sinyal sebelum memutuskan pensiun.

“Saya pikir dia pasti akan menjadi orang pertama yang memutuskan kapan untuk pensiun atau tidak lagi mampu tampil kompetitif. Tanda-tanda pertama akan datang darinya. Saya sama sekali tidak mengharapkan konflik, saya berharap kami akan memiliki pemikiran yang sama,” jelasnya kemudian.

Hingga 2010, Rossi sudah memenangkan empat titel juara dunia. Lalu Ia memutuskan untuk pindah ke Ducati dan performanya mulai memburuk. Kembali ke Yamaha, performanya juga tidak kunjung membaik, Rossi masih jauh dari harapan. [Dew/Idr]


Komentar