BMW Bikin Mobil Tangguh Antipeluru AK-47 Share this
Berita Mobil
Mode baca

BMW Bikin Mobil Tangguh Antipeluru AK-47

Helmi  Reinaldi
oleh Helmi Reinaldi
pada 24 September 2019

Foto: BMW X5 Protection VR6

BERLIN - BMW membuat sebuah mobil lapis baja dengan tingkat durabilitas yang bisa dibilang luar biasa.

Berbasis BMW X5, mobil ini diklaim mampu menahan peluru yang disembutkan dari senapan AK-47. Ini memungkinkan berkat lapisan dan kaca pelindung berlapis. Pada bagian kabin juga telah dilengkapi interkom dan alarm jika terjadi serangan dari luar.

Tidak hanya peluru saja, BMW X5 Protection VR6 ini disebut-sebut mampu melindungi para penumpangnya dari ledakan granat dan juga serangan drone.

Lapisan armor tambahan mampu meningkatkan perlindungan yang ditawarkan mobil ini. Menariknya, ini tidak membuat mobil terlihat memiliki bentuk yang aneh, melainkan tetap serupa seperti mobil pada umumnya.

BMW X5 Protection VR6 juga dilengkapi dengan ban runflat. Jenis ban ini memungkinkan mobil tetap dapat dikemudikan dengan baik meski ban kehilangan tekanan angin.

Selain fitur keamanan standar yang ditawarkan mobil ini, pembeli juga bisa memesan fitur keamanan tambahan lainnya yang disediakan oleh BMW.

Beberapa fitur tambahan yang tersedia antara lain: sound sequence signal installation, rear flash lights, door pane lowerable, flag holder for diplomatic, soft close function, BMW Laserlight, telephony with wireless charging, dan Rear-seat entertainment Professional.

Berbicara mengenai mesin, tenaga mobil akan dihasilkan dari mesin V8 twin-turbo 4,4 liter. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 523 hp dan torsi 750 Nm. [Hlm/Idr]


Komentar