Beda Ban Bias dan Radial untuk Motor Share this
Berita Motor
Mode baca

Beda Ban Bias dan Radial untuk Motor

Denny Basudewa
pada 13 April 2017

Foto: IRC RMC 810

JAKARTA – Selain tipe tubetype (pakai ban dalam) dan tubeless, ban memiliki dua jenis perbedaan yakni bias dan radial.

Kedua jenis ban tersebut memiliki perbedaan mendasar yang terlihat dari konstruksinya. Pada ban bias kerangkanya mengunakan lapisan nilon yang disusun secara menyilang. Sedangkan ban radial konstruksinya menggunakan kawat baja.

Ban dengan struktur bias paling banyak dipakai. Jika dikupas lebih mendalam ban ini dibuat dari banyak lembar cord yang digunakan sebagai rangka dari ban. Cord ditenun dengan cara zig-zag membentuk sudut 40 sampai 65 derajat sudut terhadap keliling lingkaran ban.

Sementara ban radial, konstruksi carcass cord membentuk sudut 90 derajat sudut terhadap keliling lingkaran ban. Dilihat dari samping konstruksi cord adalah dalam arah radial terhadap pusat atau crown dari ban.

Bagian dari ban ini berhubungan langsung dengan permukaan jalan dan diperkuat semacam sabuk pengikat yang dinamakan "Breaker" atau "Belt". Pada ban radial ini juga memiliki rolling resistance lebih kecil.

“Ban bias saat menyentuh jalanan menekan ke arah depan dan belakang. Sementara ban radial melebar ke kanan kiri dari permukaan ban. Ini membuat ban radial mempunyai grip lebih banyak sehingga lebih mencengkram,” ujar Yulfahmi, Technical Manajer PT Gajah Tunggal di Karawang, Jawa Barat.

Pria yang akrab disapa Yul ini mengatakan ban radial mempunyai daya tahan panas lebih baik ketimbang bias. Distribusi panas yang merata diyakini membuat ban jenis radial memiliki usi pakai lebih lama.

“Ban radial dibuat untuk bisa tahan panas, tahan gesekan dan perubahan cuaca. Karena itu ban radial lebih awet daripada bias. Performa ban jenis ini juga lebih baik sehingga tetap stabi di berbagai kondisi jalan,” jelasnya kemudian.

IRC Tire baru saja meluncurkan ban radial dengan nama RMC 810. Ban buatan Jepang ini secara khusus dibuat untuk pasar Indonesia yang memiliki jalanan dengan kontur beragam. Lebih dari itu, produk baru IRC ini dirancang khusus untuk mengakomodir pemilik sepedamotor yang membutuhkan daya cengkram maksimal dari ban. [Dew/Ikh]


Komentar