Lima Mobil Paling Mahal di GIIAS 2017 Share this
Berita Mobil
Mode baca

Lima Mobil Paling Mahal di GIIAS 2017

Denny Basudewa
pada 20 August 2017

Foto: Mercedes-AMG GT-R

TANGERANG – Mobil-mobil berbanderol mahal di GIIAS 2017 juga menarik perhatian para pengunjung pameran.

Hajatan tahunan tersebut tidak hanya memamerkan kendaraan-kendaraan yang paling laris di pasaran. Tidak jarang para Agen Pemegang Merek (APM) juga memasarkan jajaran mobil termahalnya.

Pada GIIAS 2017, tercatat ada beberapa brand mobil premium yang juga memasarkan kendaraan dengan harga selangit tersebut. Hal ini tentunya membuat pameran tahunan tersebut semakin bernilai dan bergengsi.

Kita mulai dari Mercedes-Benz yang menampilkan GT-R yang dijuluki “Beast from the Green Hell”. Sports car ini dipasarkan seharga Rp 5,5 miliar off-the-road Jakarta. Tidak hanya menjadi pajangan semata, dikatakan oleh tenaga penjual bahwa mobil eksotis itu sudah dipesan oleh konlomerat Tanah Air.

Beralih ke booth seberangnya yaitu Lexus. Brand premium asal Jepang tersebut juga menampilkan kendaraan-kendaraan mewah dengan harga selangit. Sedan mewah mereka yakni LC 500 yang belum lama ini dipasarkan dihargai Rp 4,29 miliar.

Tidak hanya sedan premium, mereka juga memiliki tipe SUV yang tidak kalah mewah yakni Lexus LX 570. SUV yang kerap digunakan oleh orang-orang kaya di Indonesia ini dipasarkan Rp 3,09 miliar.

Lima Mobil Paling Mahal di GIIAS 2017 BMW 7 Series 740Li

Kemudian brand lainnya yang memamerkan mobil premium berharga fantastis adalah BMW. Mereka menawarkan sedan eksekutif super mewah yakni 740Li yang dipasarkan seharga Rp 2,445 miliar off-the-road Jakarta.

BMW juga memiliki unit yang memiliki banderol cukup mahal yakni i8. Mobil dengan tenaga listrik ini dihargai Rp 3,4 miliar. Kendaraan ramah lingkungan tersebut cukup menarik dari segi bentuk dan teknologinya yang super canggih.

Harga mobil-mobil di atas memang tidak terlalu fantastis layaknya supercar seperti Ferrari, Lamborghini, Bugatti dan masih banyak lagi. Namun ketiga mereka tersebut sebelumnya cukup memuaskan mata para pengunjung GIIAS 2017.

Mobil-mobil premium tersebut tampil layaknya “mainan” para konglomerat Tanah Air yang memiliki hobi mengoleksi mobil-mobil premium. [Dew/Ikh]


Komentar