Pertamina Lubricants Kembali Meraih Penghargaan Share this
Berita Mobil
Mode baca

Pertamina Lubricants Kembali Meraih Penghargaan

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 12 March 2017

Foto: Pertamina Lubricants meraih penghargaan di WOW Brand 2017

JAKARTA – Pertamina Lubricants kembali meraih penghargaan WOW Brand 2017 dalam dua kategori dari MarkPlus, Inc.

Pertamina Lubricants meraih penghargaan dalam kategori Gold Champion Car Lubricant dan kategori Public Relations Campaign untuk kampanye Public Relations Korporat. Penghargaan di berikan oleh MarkPlus, Inc dan terima oleh Pelaksana Tugas Harian (PTH) Direktur Utama PT Pertamina Lubricants, Andria Nusa dalam acara The 2nd WOW Brand Festive Day 2017 di Ballroom Hotel Raffles, Jakarta.

Indonesia WOW Brand Awards 2017 merupakan penganugerahan kepada para brand leader yang sukses dalam meningkatkan advocacy atas produk mereka. Riset ini melibatkan total 34.500 responden yang tersebar di delapan kota di Indonesia.

Adapun konsep tersebut menyelaraskan lima aspek utama, yang dikenal sebagai 5A, yakni Aware, Appeal, Ask, Act dan Advocate. Konsep WOW Brand merupakan instrumen penting bagi para marketers untuk memahami situasi pasar, mengukur kesenjangan dengan kompetitor dan memberikan saran strategi kepada pelaku bisnis dalam mendominasi industrinya.

Hasil dari riset ini membandingkan antara advocate dengan awareness yang menghasilkan BAR (Brand Advocacy Ratio).

“Kami merasa bangga bahwa produk-produk dan kampanye kami diterima baik oleh konsumen dan masyarakat Indonesia. Salah satu varian pelumas kendaraan roda empat kami adalah Fastron yang merupakan salah satu merek pelumas roda empat unggulan kami yang sudah berstandar Internasional. Fastron juga merupakan produk yang sudah di akui dunia, hal tersebut dibuktikan dengan kerjasama Technical Partner kami dengan Lamborghini,” tutur Andria Nusa, PTH Direktur Utama PT Pertamina Lubricants.

Pertamina Lubricants tidak sekedar memiliki produk pelumas dengan kualitas terbaik dengan standar internasional. Kini, perusahaan yang memiliki misi untuk menjadi perusahaan pelumas kelas dunia pada 2020 memiliki misi utama.

Misi utama tersebut yaitu terus membangun, membina, mendukung, dan menjaga hubungan baik dengan para konsumen dan loyal advocates melalui berbagai program pemasaran, program kampanye digital dan program kampanye Public Relations terintegrasi. [Amo/Ikh]


Komentar