NGK Busi Kembangkan Baterai Motor Listrik Share this

NGK Busi Kembangkan Baterai Motor Listrik

Denny Basudewa
pada 13 February 2018

Foto: NGK Busi Indonesia

JAKARTA – PT NGK Busi Indonesia mengakui, pihaknya tengah mengembangkan busi untuk sepedamotor listrik di Indonesia.

Keberadaan busi untuk kendaraan ramah lingkungan jelas tidak dibutuhkan lagi. Komponen mungil dalam mesin konvensional ini ke depan tidak terpakai pada mobil atau motor bertenaga listrik. NGK selaku produsen busi, mengatakan telah menyiapkan langkah-langkah terkait hadirnya kendaraan ramah lingkungan.

NGK melalui sister companynya yakni NTK, mengakui telah mengembangkan teknologi untuk kendaraan ramah lingkungan, khususnya roda dua. Hal ini dikarenakan banyaknya permintaan komponen tersebut di negeri Sakura.

“NTK tengah mengembangkan baterai tanpa cairan untuk sepedamotor listrik. Baterai tersebut dikembangkan di R&D kami di Jepang, tapi bukan mass production. Di Jepang populasi motor listrik terus meningkat, jadi kami masih fokus ke sana,” ucap Hisato Kato, Presiden Direktur PT NGK Busi Indonesia di Jakrta (10/02/2018).

NTK sendiri dikabarkan tengah mengembangkan baterai jenis solid-state, untuk memenuhi kebutuhan kendaran listrik. Sementara baterai yang pada umumnya digunakan produsen kendraan merupakan jenis lithium-ion.

Baterai yang dikembangkan NTK dianggap lebih kuar dan aman dalam penggunaannya. NTK menyatakan bahwa pihaknya telah bekerjasama dengan Toyota, dalam mengembangkan baterai jenis baru tersebut. [Dew/Ari]


Komentar