New Peugeot 3008 Tantang BMW X1 dan VW Tiguan Share this
Mobil Baru
Mode baca

New Peugeot 3008 Tantang BMW X1 dan VW Tiguan

Denny Basudewa
pada 28 March 2018

Foto: New Peugeot 3008 hadir di Indonesia

JAKARTA – New Peugeot 3008 secara resmi hadir di Indonesia, dengan sejumlah penambahan fitur terkini. Crossover asal Perancis ini akan menjadi penantang langsung BMW X1 dan VW Tiguan.

PT Astra International Tbk selaku Agen Pemegang Merek (APM) Peugeot di Indonesia, resmi menghadirkan SUV yang berkali-kali menjadi jawara di kejuaraan Reli Dakar (2016-2018). Pabrikan mobil asal Perancis tersebut, melakukan pengembangan yang menambah kenyamanan dalam berkendara.

Ubahan pada new Peugeot 3008 pada bagian eksterior dapat dilihat pada ground clearance yang semakin tinggi, kini 219 mm. Kemudian SUV lima penumpang ini diimbangi dengan penggunaan lingkar roda 18”.

Desain atraktif pada bagian depan membuat new Peugeot 3008 terlihat semakin seksi dan maskulin. Mobil ini memiliki dimensi lebih besar daripada generasi pendahulunya yakni panjang 4.447 mm, lebar 1.841 mm, tinggi 1.624 mm, serta wheelbase 2.675 mm yang memberikan kenyamanan pengendara.

New Peugeot 3008 menggunakan desain lampu depan baru dengan tambahan LED daytime running. Pada bagian belakang, urusan pencahayaan juga mengandalkan teknologi LED sehingga menambah unsur nyaman saat berkendara.

Masuk ke dalam kabin, new Peugeot 3008 memberikan nuansa layaknya kokpit pesawat pada bagian depan. Bentuknya yang futuristik dirancang untuk memberikan kesan mewah pada interior mobil jenis SUV tersebut.

Generasi terakhir PEUGEOT i-Cockpit, telah diaplikasikan sebagai sebuah konsep baru yang menggunakan teknologi onboard, mudah dijangkau pengemudi, dan terdapat tempat penyimpanan tambahan, bagi anda yang sedang melakukan perjalanan panjang.

Terdapat layar 8” yang cukup besar untuk menemani pengendara maupun penumpang, serta dilengkapi dengan six elegant piano-key. Sehingga konsumen mendapat akses langsung dan permanen untuk mengatur radio, kontrol iklim, parameter kendaraan, telepon dan aplikasi mobile.

New Peugeot 3008 adalah crossover berkapasitas 5 tempat duduk, dengan disain multiflex interior seperti kursi belakang yang dapat dilipat rata. Floor panel bagasi dengan 3 level position memberikan ragam penyimpanan sesuai kebutuhan. New Peugeot 3008 dilengkapi dengan 13 tempat penyimpanan dengan 50 liter ruang penyimpanan yang dapat digunakan.

New Peugeot 3008 New Peugeot 3008 hadir di Indonesia

Di bagian depan terdapat konsol tengah dan ruang untuk botol 1,5 liter dibawah sandaran tangan. Pada bagian belakang, ada ruang di bawah kaki penumpang. Handfree rear tailgate dapat dibuka dengan melakukan kontak kaki pada bumper belakang, selain itu 3008 dilengkapi fungsi pre-lock untuk memastikan bahwa tailgate akan terkunci setelah bak tertutup.

Menambah kenyamanan dalam berkendara, mobil ini dilengkapi electric door mirror, exterior courtesy lighting, automatic windscreen wiper with rain sensor, AC Dual Zone automatic air conditioning system and 2nd row air diffusion, Cruise control and Speed Limiter, Leather steering wheel, Electrochrome rear view mirror, Electric Folding Rear Mirror, Aux audio connector, Front, rear & boot 12 volt accessories sockets.

New Peugeot 3008 yang masuk ke Indonesia bermesin EP6FDTM. Turbo, 16 Valve, WT, WL berkapasitas 1,598 CC, tenaga yang dihasilkan mencapai 165hp/6000rpm dengan torsi 240 Nm/1400rpm.

Peugeot 3008 dilengkapi dengan mesin yang efisien yaitu torsi dan power yang besar, ekonomis dengan emisi C02 yang rendah, yaitu mencapai ekonomi bahan bakan 8,4 litres/100 km dengan 193 g/km C02 dan telah memenuhi standar EURO 6.

New Peugeot 3008 tersedia dalam 6 pilihan warna: Metallic Cooper, Bianca white, ultimate Red, Nera Black, Nimbus Grey. Harga Peugeot 3008 on-the-road Jakarta Rp 697 juta. [Dew/Ari]


Komentar