Melihat Prestasi Team Balap TTI Share this
Balap Lain
Mode baca

Melihat Prestasi Team Balap TTI

Adi Hidayat
pada 20 August 2017

TANGERANG – Guna memperlihatkan kemampuan mobilnya, PT Toyota Astra Motor membentuk tim balap diberinama Toyota Team Indonesia atau biasa disingkat TTI.

TTI menggunakan line up mobil Toyota yang sudah dimodifikasi sedemikian rupa untuk menyesuaikan kebutuhan balap. Meski demikian, perubahan diklaim tidak terlalu banyak karena beberapa bagian mobil yang merupakan bagian standar mobil terbilang cukup untuk mendukung perfoma mobil.

“Mobil Toyota sudah cukup baik perfomanya. Hanya perlu sedikit penyesuaian saja untuk bisa bertanding. Ini karena kebutuhan untuk balap dengan sehari-hari berbeda, jadi memang perlu penyesuaian,” jelas Memet Jumhana, Kepala Tim TTI.

Team TTI sendiri saat ini diperkuat oleh beberapa pembalap yang memang sudah berhasil menunjukkan prestasi di kelasnya masing-masing. Mereka adalah Anjasara Wahyu, Adrianza Yunial, Demas Agil, Alinka Hardianti dan Haridarma Manoppo.

Mereka menggunakan mobil Agya, Etios dan Yaris. Perfoma mobil tersebut terbilang sudah terbukti untuk meraih prestasi tinggi di kelasnya masing-masing baik di ajang nasional maupun international.

Di kompetisi Tanah Air, Toyota berhasil menguasai Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2017 dengan meraih pimpinan kelasmen di kelas Indonesia Touring Car Shampionship (ITTC). Hal seurpa juga diraih di ajang GT Radial Auto Gymkhana 2017 dengan meraih posisi klasemen tertinggi.

Sementara di ajang international, TTI berhasil menorehkan prestasi gelar juara dengan Asia Auto Gymkhana 2017. Menariknya, untuk meraih prestasi ini hanya menggunakan mobil LCGC yaitu Toyota Agya untuk menjadi andalan TTI. [Adi/Ikh]


Komentar