Mazda Sambut Libur Lebaran dengan Dampingi Konsumen 24 Jam Share this
Berita Mobil
Mode baca

Mazda Sambut Libur Lebaran dengan Dampingi Konsumen 24 Jam

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 24 May 2018

JAKARTA - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) menawarkan beragam keuntungan bagi konsumen Mazda melalui program Lebaran Campaign dan Lebaran Siaga 2018.

Pemilik mobil Mazda di seluruh wilayah Indonesia (kecuali Banjarmasin) bisa menikmati layanan after sales yang ditawarkan PT EMI mulai bulan ini. Jika ingin melakukan service, Anda bisa mendapatkan oli mesin gratis (2 liter) dari Mazda Genuine Oil (0W-20 atau 5W-30) dan diskon jasa service (10%).

Tidak hanya itu, pengguna Mazda yang ingin menukar aki lama dengan aki baru (Panasonic i-stop Q-90) juga bakal menerima casback Rp 100 ribu. Penawaran menarik lainnya adalah diskon pembelian aksesori hingga 50%. Belum lagi voucher untuk service selanjutnya. Promo ini hanya berlaku 1-31 Mei 2018.

Sementara program Lebaran Campaign periode 1-30 Juni 2018 tidak jauh berbeda. Hanya saja saja ada ketentuan yang harus dilakukan apabila ingin mendapatkannya. Pertama, Anda harus melakukan booking service serta menggunakan Mazda Genuine Oil, Mazda Deposit Cleaner dan Mazda Brake Cleaner.

Menyambung ke program Lebaran Siaga 2018, bengkel dan dealer resmi Mazda akan menemani para pemudik karena akan beroperasi 24 jam selama 10-20 Juni 2018.

Di Jabodetabek, Anda bisa menyambangi Mazda Sunter, Mazda Bogor, Mazda Tangerang, Mazda MT Haryono, Mazda Jakarta Selatan dan Mazda Cikarang.

Wilayah Jawa dan Bali meliputi Mazda Cirebon, Mazda Bandung 1 (Sokerano-Hatta), Mazda Semarang, Mazda Yogyakarta, Mazda Solo, Mazda Adityawarman dan Mazda Bali Sunset Road. Sedangkan Sumatera adalah Mazda Lampung dan Mazda Medan.

Beragam program yang diberikan PT EMI ini bertujuan untuk meningkatkan kepuasan kepada konsumen Mazda. Apalagi, sejak diambil oleh mereka Mazda terus berkembang.

"Sejak pengambilalihan distributorship dari Mazda Motor Corporation pada tahun 2017, kami bekerja keras menyesuaikan segala sesuatunya. Mulai dari pilihan produk hingga jaringan distribusi Mazda. Pada awal tahun ini kami merasakan kemajuan yang cukup memuaskan," kata Roy Arman Arfandy, Presiden Direktur PT EMI di bilangan Jakarta Selatan (23/5/2018).

Bukti nyatanya juga terlihat dari hasil penjualan Mazda pada kuartal pertama tahun ini. Mazda berhasil membukukan penjualan ritel sebanyak 1.437 unit, dibanding 444 unit pada periode yang sama di tahun 2017. Artinya, Mazda memperoleh kenaikan penjualan retail sebesar 223,6% dibanding tahun sebelumnya. [Ary/Ari]


Komentar