New Rolls-Royce Phantom Tampil Mewah dan Senyap Share this
Berita Mobil
Mode baca

New Rolls-Royce Phantom Tampil Mewah dan Senyap

Adi Hidayat
pada 28 July 2017

Foto: New-Rolls-Royce-Phantom-VII-1

LONDON - New Rolls-Royce Phatom diluncurkan dengan tampilan baru pada eksterior dan interior.

Rolls-Royce masih mempertahankan DNA dari Phantom selama ini. Namun berberapa pengembangan dilakukan membuat mobil menjadi terlihat lebih apik di eksterior. Salah satunya adalah dengan proses penyambungan body dibuat dengan rekayasa baru sehingga membuat garis antar panel menjadi lebih sulit terlihat.

Dilihat dari depan, Rolls Royce hadir dengan Pantheon grille yang lebih besar dan lebih tinggi dibanding sebelumnya. Akibatnya, patung Spirit of Ecstasy yang merupakan ciri khas Rolls-Royce hadir setengah inci lebih tinggi dibanding posisinya di Phantom VII sebelumnya.

Salah satu perhatian kami dari sisi eksterior adalah hadirnya headlight yang dikelilingi dengan DRL sehingga membuatnya terlihat seperti cincin jika dilihat dari depan. Rolls-Royce mengklaim bahwa headlights tersebut menggunakan teknologi terbaru yang dapat membuat cahaya memancar hingga 600 meter. Dengan demikian diharapkan pengemudi bisa melihat lebih jelas saat berkendara di malam hari.

Interior-New-Rolls-Royce-Phantom Interior-New-Rolls-Royce-Phantom

Rolls-Royce menjanjikan mobil ini memiliki kesenyapan kabin yang sangat tinggi. Beragam hal dilakukan mulai dari kaca berlapis dengan ketebalan mencapai 6 mm di sekeliling mobil dan peredam suara sebesar 130 kg serta penambahan penggunaan beragam bahan yang menerap suara.

Tak hanya itu, mobil ini juga meminta pada pemasok ban mereka untuk menciptakan ban khusus yang sudah dilengkapi dengan ‘Silent-seal’. Dengan ini maka ban akan ditambahkan lapisan busa di bagian dalam sehingga menghilangkan kebisingan saat ban berputar. Penggunaan ban ini berhasil mengurangi suara masuk hingga 9 dB.

Sama seperti model-model sebelumnya, Phantom terbaru ini menggunakan mesin V12. Namun, mesin V12 berkapasitas 6.750 cc yang digunakan telah dikembangkan sedemikian rupa untuk menciptakan kesunyian di dalam kabin. Mesin ini menggunakan dua turbo chargers dan berkontribusi menciptakan tenaga sebesar 570 hp dan torsi sebesar 900 Nm.

Phantom telah dilengkapi dengan beragam teknologi keselamatan untuk membantu berkendara seperti Alertness Assistant4-camera system with Panoramic View, all-round visibility including helicopter view, Night Vision & Vision Assist, Active Cruise Control, collision warning, pedestrian warning, cross-traffic warning hingga lane departure & lane change warning. [Adi/Ikh]


Komentar