10 SUV Terlaris di 2018 Share this
Berita Mobil
Mode baca

10 SUV Terlaris di 2018

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 12 December 2018

JAKARTA - Mobil Sport Utility Vehicle (SUV) terus mengekori popularitas Multi Purpose Vehicle (MPV) 7-penumpang sebagai kendaraan pilihan di Indonesia.

Tak dipungkiri, kebanyakan masyarakat di Tanah Air memang lebih menggemari MPV. Hal tersebut sudah sempat ditulis Otospirit.com melalui 10 MPV Terlaris sepanjang 2018.

Meski begitu, keberadaan SUV pun tak kalah memikat di mana pada setiap bulannya, para agen pemegang merk (APM) selalu mengantungi pemesanan. Untuk itu, kami coba merangkum data penjualan whole sales dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) untuk mengetahui SUV mana yang paling laris selama periode Januari-Oktober 2018.

1. Toyota Rush

Awal 2018, PT Toyota-Astra Motor merilis all-new Toyota Rush. Selain punya wajah baru, SUV ini juga datang dengan dimensi lebih panjang dan hadir dengan sederet fitur baru. Mobil bermesin 2NR 1.500 cc, 4-silinder, DOHC, Fuel Injection, Dual VVT-i ini rupanya paling banyak dibeli yakni 45.156 unit.

Seperti sebelumnya, Toyota Rush juga menawarkan varian TRD Sportivo yang tentu saja dibanderol lebih tinggi dari varian standar. Menariknya, Toyota Rush TRD Sportivo M/T dan A/T menjadi penyumbang jualan terbanyak Toyota Rush selama periode tersebut.

2. Daihatsu Terios

Tak lama berselang setelah peluncuran all-new Toyota Rush, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) pun memperkenalkan all-new Daihatsu Terios ke pasar Tanah Air. SUV yang berbagi platform dengan Rush itu menempati urutan kedua 10 SUV terlaris di 2018 dengan total penjualan 27.465 unit.

Pembeli Terios baru sepertinya tergiur dengan harga yang lebih murah dibanding versi sebelumnya. Dan, Daihatsu Terios 1.5 tipe R AT merupakan unit paling banyak dibeli konsumen.

3. Honda HR-V

Di urutan ketiga ada Honda HR-V yang meraup penjualan 24.730 unit selama Januari-Oktober 2018. Dengan ubahan eksterior, interior serta penambahan unsur kenyamanan, SUV dari PT Honda Prospect Motor (HPM) cukup membuat konsumen kepincut. Apalagi, Honda HR-V tipe 1.5 L E CVT lantaran menjadi model terlaris dari line up yang tersedia.

4. Toyota Fortuner

Toyota Fortuner mengisi deretan SUV terlaris keempat dengan penjualan 18.465 unit. Torehan tersebut berasal dari kedua pilihan penggerak roda yakni 4x2 dan 4x4. Di samping itu, all-new Toyota Fortuner hadir mengusung beberapa keunggulan yang menjadi jawaban atas kebutuhan konsumennya.

5. Mitsubishi Pajero Sport

Selain Mitsubishi Xpander, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) juga punya jagoan yaitu Pajero Sport. Apalagi, SUV bongsor utamanya Pajero Sport Dakar 4×2, Dakar Ultimate 4×2, Dakar 4×4, Sport Exceed 4×2 AT dan GLX 4×4 MT sudah diproduksi secara lokal.

Dengan harga yang lebih bersahabat, wajar jika Mitsubishi Pajero Sport bisa menyaingi Toyota Fortuner. Bahkan, penjualannya pun tidak berselisih jauh di mana Mitsubishi Pajero Sport sudah terjual 18.104 unit.

6. Honda CR-V

Daya pikat Honda CR-V sedikit luntur dengan hadirnya Honda HR-V. Meski begitu, penawaran terbaru yang diberikan kepada konsumen seperti desain hingga kabin lebih lebih luas membuatnya bercokol di deretan SUV terlaris. Melalui dua mesin yang ditawarkan, 2.0 L dan 1.5 L Turbo, Honda CR-V mencatat penjualan sebesar 11.694 unit dalam 10 bulan di 2018.

7. Suzuki SX4 S-Cross

Peran Suzuki SX4 S-Cross memang tak seistimewa Suzuki Ertiga. Namun, mobil jualan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menempati urutan teratas dalam daftar SUV berstatus CBU. Generasi anyar yang dirilis tahun 2017 tersebut direspon pasar sebanyak 2.273 unit.

8. Mazda CX-5

SUV impor selanjutnya adalah Mazda CX-5. Sejak generasi pertama diluncurkan, Mazda CX-5 merupakan pelopor mobil yang mengunakan Kodo design soul of motion dan teknologi Skyactive. Dan, kedinamisan berkendara menjadi fokus Mazda dengan cara menciptakan bodi yang lebih kokoh dari generasi sebelumnya.

Teknologi terbaru Mazda membuat kendaraan lebih nyaman dalam melakukan manuver. Hingga Oktober 2018 lalu, PT Eurokars Motor Indonesia selaku distributor berhasil menjual 1.488 unit Mazda CX-5.

9. Chevrolet Trax

GM Indonesia memang tak punya pangsa pasar yang besar di Indonesia, apalagi kelas SUV. Tapi, new Chevrolet Trax punya ketertarikan bagi masyarakat dengan wujud barunya yang hadir pada tahun ini. Sayangnya, penjualan SUV bermesin 1.4 L itu kali ini hanya 1.126 unit. Lebih sedikit dibandingkan tahun lalu yaitu 2.082 unit.

10. Nissan X-Trail

SUV keluaran PT Nissan Motor Indonesia (NMI) sejatinya sudah mengalami perkembangan. Sosok barunya pun sudah diperlihatkan pada arena Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016. Namun, mobil ini hanya bisa mengumpulkan penjualan selama periode di atas sebanyak 835 unit saja. [Ary/Ari]

Daftar 10 SUV terlaris Januari-Oktober 2018

  1. Toyota Rush: 45.156
  2. Daihatsu Terios: 27.465
  3. Honda HR-V: 24.730
  4. Toyota Fortuner: 18.465
  5. Mitsubishi Pajero Sport: 18.104
  6. Honda CR-V: 11.694
  7. Suzuki S-Cross: 2.273
  8. Mazda CX-5: 1.488
  9. Chevrolet Trax 1.4: 1.126
  10. Nissan X-Trail: 835

Komentar