All-new Yamaha X-Ride 125 Naik Kelas Share this
Berita Motor
Mode baca

All-new Yamaha X-Ride 125 Naik Kelas

Muhammad Ikhsan
oleh Muhammad Ikhsan
pada 09 June 2017

Foto: All-new Yamaha X-Ride 125 (Foto: Ikhsan)

JAKARTA - Setelah empat tahun lamanya, Yamaha X-Ride akhirnya diluncurkan di Indonesia dengan mengusung wajah baru dan mesin lebih besar.

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan all-new X-Ride 125 di arena Jakarta Fair Kemayoran, Jakarta, Jumat (9/6/2017) siang. Skutik adventure ini

mengandalkan mesin Mio Soul GT kapasitas 125cc 9,52 Ps pada 8.000 rpm dan toris maksimum 9,6 Nm mulai 5.500 rpm.

All-new X-Ride 125 tetap mengutamakan tema skutik adventure yang sudah melekat di hati konsumennya sejak awal diluncurkan pada 2013. Sementara dengan tagline barunya

"Live In The Adventure", diharapkan bisa memperlebar target pasar skutik Yamaha X-Ride.

"All-new Yamaha X-Ride 125, skutik adventure ini dikhususkan bagi konsumen yang ingin upgrade mulai penampilan, mesin dan efisien bahan bakar meski mesinnya naik dari

110cc. Kami ingin mengejar konsumen anak muda yang ingin berpenampilan berbeda," kata Dyonisius Beti, Executive Vice President PT YIMM.

Untuk mesin 125cc sudah dilengkapi Blue Core yang sudah terbukti efisien, bertenaga dan andal.

All-new Yamaha X-Ride 125 All-new Yamaha X-Ride 125

Klaim Yamaha, skutik adventure all-new Yamaha X-Ride lebih nyaman dan stabil dikendarai berkat penggunaan stang lebar yang ringan. Penampilannya kian ciamik karena

diberkati lampu LED Headlight dengan Day Running Light (DRL). Penggunaan piranti ini guna meningkatkan kenyamanan ketika melakukan perjalanan di malam hari.

Improvement lain meliputi kapasitas bagasi semakin luas hingga 10,1 liter hingga penyematan lampu hazard yang berguna untuk memberikan sinyal kondisi darurat apabila

mengalami kendala di tengah perjalanan. Yamaha kini mulai menetapkan standar keselamatan berkendara pada sepedamotor-sepedamotor mereka dan lampu hazard ini merupakan

pertama di kelasnya.

Dengan ubahan-ubahan itu, all-new X-Ride 125 kian cocok menjadi mobilitas sehari-hari atau teman berpetualang. Di Indonesia, skutik ini dijual Rp 17,250 juta (on-the-

road Jakarta). All-new X-Ride 125 tersedia tiga pilihan warna yaitu Explorer Green, Passion Red dan Tough Black. [Ikh]


Komentar