All-new Honda Accord Bidik Eksekutif Muda Share this
Mobil Baru
Mode baca

All-new Honda Accord Bidik Eksekutif Muda

Amos Arya
oleh Amos Arya
pada 18 July 2017

Foto: All-new Honda Accord 2018

DETROIT - All-new Honda Accord diluncurkan di Amerika Serikat.

Setelah sebelumnya hanya sketsanya saja, kini Honda mengungkap generasi ke-10 Honda Accord yang menawarkan desain stylish, sporty dan premium. Accord generasi terbaru ini memiliki efek desain lebih premium berkat overhangs lebih pendek, fascia depan lebih tajam, atap panjang dan rendah.

Tampilan eksterior all-new Accord semakin tampak elegan dan modern berkat adanya wing grille chrome depan, lampu depan 9-lamp full-LED, LED fog light dan lampu belakang LED light-pipe.

Masuk ke interior Honda Accord 2018 terasa lebih luas dan mewah. Merek berlogo H ini menyematkan panoramic roof, panel instrumen baru, lingkar kemudi sporty dengan paddle shifter, 12-way seat padding, layar TFT ultra-slim 7” dan layar-sentuh Display Audio 8” sebagai standar.

Sedangkan pada model Touring 1.5-liter dan 2.0-liter, Honda menambahkan Head Up Display 6” yang mampu menghadirkan berbagai informasi seperti kecepatan, rpm, navigasi turn-by-turn dan Traffic Sign Recognition. Untuk konektivitas, sedan baru Honda ini telah dilengkapi dengan automatic Bluetooth pairing dengan Near Field Communication dan 4G LTE in-car Wi-Fi.

Fitur entertaiment yang telah disematkan pada Honda Accord 2018 ini dapat dikoneksikan melalui Apple CarPlay dan Android Auto. Sedan andalan Honda ini juga telah dilengkapi dengan fitur HondaLink Telematics dengan kemampuan baru yaitu emergency roadside assistance, remote locking/unlocking, engine start, stolen vehicle tracking, remote diagnostics, geofencing dan speed tracking.

All-new Honda Accord kini memiliki tiga pilihan sumber tenaga yaitu 2 mesin konvensional 4-silinder direct-injection trubocharged dan penggerak hybrid dengan menggbungkan mesin 2.0-liter dan dua motor. Pada opsi mesin bensin, Honda menggunakan mesin 1.5-liter 16-valve DOHC direct-injection turbo dengan dual VTC yang mampu menyemburkan tenaga 192 hp pada 5.500 rpm dan 260 Nm pada 1.500-5.000 rpm. Sedangkan mesin kedua adalah 2.0-liter 16-valve DOHC direct-injection turbo dengan i-VTEC mampu menghasilkan tenaga 252 hp pada 6.500 rpm dan torsi 370 Nm pada 1.500-4.000 rpm.

Pada mesin 1.5-liter dikawinkan dengan transmisi CVT, pada mesin 2.0-liter dipadukan dengan transmisi otomatis 10-speed dan terdapat opsi transmisi manual 6-speeed untuk kedua mesin tersebut.

All-new Honda Accord dianugerahi Collision Mitigation Braking System™ (CMBS™), Lane Departure Warning, Road Departure Mitigation, Adaptive Cruise Control dengan Low-Speed Follow, new Traffic Sign Recognition, Blind Spot Information, sensor parkir depan dan belakang, Cross Traffic Monitor, Driver Awareness Monitor, Multi-Angle Rearview Camera dengan dynamic guidelines,Vehicle Stability Assist with Traction Control, Anti-lock brakes with Electronic Brake Distribution, Tire Pressure Monitoring System (TPMS) dan airbag di bagian depan.

“Kami mendefinisikan kembali Honda Accord untuk generasi pembeli baru dengan menghadirkan sesuatu yang tak terduga dengan menantang gagasan tentang sedan mainstream. Bahkan saat kami memajukan nilai inti seperti performa dinamis, kualitas keselamatan dan efesiensi. Desain all-new Honda Accord 2018 ini akan menarik perhatian konsumen di dunia,” tutur Jeff Conrad, Senior Vice President of the Automobile Division of American Honda Motor Co., Inc. [Amo/Ikh]

Lebih lanjut di Otospirit
All-new Honda Accord Bidik Eksekutif Muda


Komentar