Agnez Mo Dampingi Perjalanan DFSK Glory 580 di Indonesia Share this
Mobil Baru
Mode baca

Agnez Mo Dampingi Perjalanan DFSK Glory 580 di Indonesia

Ary Dwinoviansyah
oleh Ary Dwinoviansyah
pada 20 July 2018

JAKARTA - DFSK Glory 580 siap melakoni sepak terjangnya di pasar otomotif nasional bersama Agnez Mo sebagai pendamping alias brand ambassador-nya.

Kehadiran DFSK tidak hanya mengejutkan karena harga jual yang bersahabat. Mereka juga gencar memperkenalkan mobil bergenre SUV tersebut kepada khalayak. Bahkan, secara khusus pula Agnez Mo didaulat menjadi duta dari DFSK Glory 580.

Tak hanya menjadi 'pajangan' semata, pelantun lagu Coke Bottle ini bahkan sudah menjajal Glory 580 secara langsung. SUV garapan anak negeri dari pabrik Cikande, Serang, tersebut pun berhasil memikat hati Agnez Mo.

"Saya perlu kendaraan yang spacious (lega) dan sistem entertainment-nya juga bagus karena di perjalanan saya sukacari referensi dari mendengarkan musik atau nonton video musik. Kebetulan semua itu ada di mobil ini. Begitu masuk langsung terasa dan roomy. Apalagi, ada mirroring system dan fitur-fitur yang saya suka sebagai penumpang," kata Agnez sebelum menghibur undangan di Jakarta Selatan (19/7).

Sementara itu, karakter sebuah SUV yang dibawa oleh Glory 580 ini juga dinilai sesuai dengan personality Agnez Mo. Untuk itu, Ia mengajak masyarakat merasakan langsung performa juga keunggulannya.

"Saya berharap semakin banyak di Indonesia yang merasakan comfort-nya seperti ketika mencobanya pertama kali. Mobil ini sangat affordable dan punya high quality," lanjutnya.

Sementara itu, pihak DFSK menilai karakter Glory 580 sangat cocok dengan Agnez Mo. Menariknya, ini adalah kali pertamanya menjadi brand ambassador mobil.

"Kami memilih Agnez Mo karena ini adalah pertama kali dia menjadi ambassador mobil. Ini (DFSK Glory 580) adalah model SUV di mana karakternya yang penuh tantangan dan energik. Kami percaya semangat dan karakter ini ada kemiripan dengan Agnez Mo," ujar Franz Wang, Managing Director Sokonindo.

Seperti diketahui, DFSK juga membuktikan keseriusannya masuk ke Tanah Air dengan investasi besar berupa pendirian pabrik. Tidak hanya itu, fasilitas produksi mereka juga dilengkapi teknologi robotik canggih.

Mereka pun yakin produknya bisa diserap pasar dengan ragam keunggulannya termasuk harga yang bersaing. Konsumen juga tidak perlu ragu dengan kualitas karena setiap pembeli DFSKGlory 580 akan mendapatkan garansi selama 7 tahun atau 150.000 km. [Ary/Ari]


Komentar