Rossi Legowo Kehilangan Gelar Musim Ini Share this
MotoGP
Mode baca

Rossi Legowo Kehilangan Gelar Musim Ini

Denny Basudewa
pada 18 October 2016

Foto: Valentino Rossi

MOTEGI – Valentino Rossi kehilangan kesempatan untuk meraih gelar kesepuluh musim ini.

Pembalap Movistar Yamaha tersebut terjatuh saat menjalani balapan di sirkuit Motegi, Jepang akhir pekan lalu. Motor Yamaha YZR-M1 yang ditungganginya kehilangan grip ban depan pada saat balapan baru menempuh 7 dari 24 putaran.

Meskipun berhasil masuk lagi ke lintasan, The Doctor memutuskan untuk menyudahi balapan lebih cepat. Insiden ini sekaligus mengubur kesempatan Rossi untuk kembali menyandang predikat sebagai juara dunia MotoGP.

"Sebenarnya saya mampu untuk menekan dan mengalahkan Marquez. Tapi sayangnya saya kehilangan grip ban depan. Sejujurnya saya tidak merasakan apa-apa, tidak terlalu cepat, terlalu lebar atau terlalu dalam. Tapi saya tiba-tiba kehilangan grip ban depan dan secara logis saya membuat kesalahan,” ungkap Rossi.

Dengan keluarnya Marquez sebagai pemenang di Motegi akhir pekan lalu, sekaligus mengunci gelar juara MotoGP 2016. Meskipun balapan masih menyisakan beberapa seri lagi, raihan poin The Baby Alien -julukan Marc Marquez- tidak mungkin lagi terkejar oleh Rossi.

Rossi tidak sendirian terjatuh di Motegi dan tidak bisa menyelesaikan balapan. Jorge Lorenzo juga mengalami nasib serupa bahkan nasibnya lebih menyesakkan. Por Fuera -julukan Jorge Lorenzo- terjatuh ketika balapan tinggal menyisakan lima putaran lagi.

Jatuhnya kedua pembalap Movistar Yamaha tersebut membuat persaingan tempat kedua tetap bergairah. Selisih poin keduanya yang hanya berjarak 14 angka, membuat persaingan semakin ketat pada seri selanjutnya.

Balapan pada akhir pekan ini akan berlangsung di Phillip Island, Australia. Marquez yang sudah dinobatkan sebagai juara dunia sepertinya tidak akan tampil terlalu ngotot. Pembalap berumur 23 tahun tersebut berhasil merebut juara dunia MotoGP sebanyak tiga kali (2013, 2014 dan 2016). [Dew/Ikh]


Komentar